Categories: FootballLiga Inggris

Cetak Gol di Derby Merseyside, Jurgen Klopp: Divock Origi Penyerang Kelas Dunia

MGOALINDO – Liverpool berhasil menang 2-0 di laga bertajuk derby Merseyside saat menjamu Everton pada Sabtu (24/4) malam WIB. Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp, puji pemain pengganti yang membuat perbedaan pada laga tersebut, terutama Divock Origi. 

Pada laga tersebut, Liverpool baru berhasil membuka skor si menit 62 ketika Mohamed Salah memberikan umpan silang cantik dan disambut dengan sundulan dari Andrew Robertson. 

Liverpool lalu berhasil menggandakan keunggulan di menit 85 dengan gol dari Divock Origi. Ia mendapatkan umpan dari Luis Diaz sebetulnya melakukan tendangan akrobatik namun bola tersebut menghampiri Origi di tiang jauh dan menyundul bola tersebut. 

Origi kembali menjadi pembeda di laga besar Liverpool. Walaupun jarang dimainkan, ia tetap memberi kontribusi ketika dipercaya Klopp saat berada di lapangan. 

Ia pernah mencetak gol di menit 95 kala berjumpa Everton pada 2018 yang membuat Klopp berlari ke dalam lapangan untuk merayakannya. Ia juga mencetak gol di laga final Liga Champions pada 2019, juga mencetak dua gol lawan Barcelona pada musim yang sama. 

Gol dalam laga ini merupakan gol keenamnya saat melawan Everton. Ia juga mencetak 11 gol dari bangku cadangan, jumlah terbanyak untuk pemain Liverpool. 

“Kami senang dengan dampak yang diberikan oleh pemain pengganti sepanjang musim,” kata Klopp. 

“Mereka masuk dengan pola pikir yang tepat. Luis (Diaz) dan Divock (Origi) terlibat dalam gol tersebut dan membantu dalam laga yang ketat.

“Kami tidak bermain bagus di babak pertama. Kami banyak menguasai bola, terbanyak di laga Liga Inggris untuk kami (82 persen), tapi kami mengubah banyak hal di babak kedua. 

“Origi merupakan legenda di lapangan. Pemain yang fantastis, penyerang kelas dunia dan pencetak gol terbaik kami. Semua orang akan mengatakan hal yang sama. Anda lihat saat latihan. Ini merupakan hal yang sulit untuk tak memainkannya. Semua orang csuka Divock di sini.”

Tio Prasetyon Utomo

42037

Recent Posts

Paulo Meneses Ungkap Alasan Terima Tawaran Tukangi Madura United

Paulo Meneses membeberkan alasan di balik keputusannya untuk menerima tawaran dari Madura United. Menurutnya, Laskar…

7 jam ago

Cristiano Ronaldo Desak Al-Nassr Boyong Bintang Manchester City Kevin De Bruyne

Cristiano Ronaldo dilaporkan telah meminta kepada petinggi Al-Nassr untuk mendatangkan Kevin De Bruyne tahun depan.…

7 jam ago

Klasemen MotoGP 2024: Jorge Martin & Francesco Bagnaia Berebut Posisi Puncak!

MotoGP 2024 kini menyisakan empat seri lagi, dengan MotoGP Jepang 2024 telah berakhir, Minggu (6/10)…

7 jam ago

Gagal Bela Malaysia, Mats Deijl: Terlalu Diheboh-Hebohkan

Pemain Go Ahead Eagles, Mats Deijl, mengaku terkejut dengan respons banyak orang yang membahas soal…

7 jam ago

Hasil Final KOVO Cup: Megawati Hangestri Dkk Tumbang Hyundai Hillstate

Daejon Red Sparks, yang diperkuat Megawati Hangestri Pertiwi, kalah dari Hyundai Hillstate di final KOVO…

8 jam ago

Kebersamaan Arki Dikania Wisnu & Satria Muda Berakhir Setelah 13 Tahun

Masa depan Arki Dikania Wisnu akhirnya terungkap. Pemain berusia 36 tahun itu resmi meninggalkan Satria…

8 jam ago