Categories: Formula 1Other Sports

Charles Leclerc Tempati Pole Position di GP Australia

MGOALINDO – Charles Leclerc berhasil merebut pole position untuk GP Australia setelah melewati tiga babak kualifikasi pada Sabtu (9/4/22) siang WIB.

Ini sekaligus menjadi pole position pertama untuk Tim Ferrari di GP Australia dalam 15 tahun. Sementara bagi Leclerc sendiri, ini yang pertama di GP Australia sejak 2019 dan pole position kedua pada musim ini.

“Sesi latihan bebas cukup berantakan untuk saya, tetapi di Q3 saya bisa menyatukan semuanya. Jadi ini terasa luar biasa. Saya sangat senang berada di pole besok,” kata Leclerc seperti dikutip dari akun twitter Formula 1.

Sementara itu, dua pembalap Tim Red Bull, Max Verstappen dan Sergio Perez, menyusul di posisi dua dan tiga.

“Untuk saya akhir pekan ini habis-habisan. Saya senang berada di posisi kedua, tetapi sebagai tim kami ingin lebih,” ujar Verstappen.

“P3 adalah awal yang bagus untuk besok. Semoga kami bisa memberi para penggemar balapan yang bagus,” tambah Perez.

Di posisi keempat, ada Lando Norris. Kemudian, di posisi lima dan enam ada dua pembalap Mercedes, Lewis Hamilton dan George Russel.

Pembalap tuan rumah, Daniel Ricciardo menyusil di posisi ketujuh. Di bawahnya ada Estaban Ocon. Dan rekan setim Leclerc, Carlos Sainz, harus puas berada di posisi sembilan. 

Berikut posisi starting lengkap GP Australia yang akan berlangsung besok:

  1. Charles Leclerc
  2. Max Verstappen
  3. Sergio Perez
  4. Lando Norris
  5. Lewis Hamilton
  6. George Russell
  7. Daniel Ricciardo
  8. Esteban Ocon
  9. Carlos Sainz
  10. Fernando Alonso
  11. Pierre Gasly
  12. Valtteri Bottas
  13. Yuki Tsunoda
  14. Guanyu Zhou
  15. Mick Schumacher
  16. Alexander Albon
  17. Kevin Magnussen
  18. Sebastian Vettel
  19. Nicholas Latifi
  20. Lance Stroll
Tio Prasetyon Utomo

42037

Share
Published by
Tio Prasetyon Utomo

Recent Posts

Carlos Pena Pastikan Persija Jakarta Akan Bangkit Saat Jumpa Persib Bandung

Persija Jakarta mengincar hasil positif pada lanjutan pekan keenam Liga 1 2024/25, saat mereka berjumpa…

6 jam ago

Profil Duo Fathrah Masum/Nony Krystianti Andilah, Si Cantik dan Berprestasi Andalan Indonesia

Biliar mengalami perkembangan pesat di Indonesia, mulanya olahraga ini hanya diminati para kaum adam. Namun…

7 jam ago

Hasil Al Ettifaq 0-3 Al Nassr: Gol Penalti Cristiano Ronaldo Bawa Stefano Pioli Raih Debut Manis

Stefano Pioli melakoni debutnya dengan manis, setelah membawa Al Nassr meraih kemenangan meyakinkan 3-0 atas Al Ettifaq, dalam…

8 jam ago

Mansion Sports 9 Ball Open Tournament 2024 Perebutkan Total Hadiah Rp153 Juta

Mansion Sports 9 Ball Open Tournament 2024 menjadi ajang paling prestisius bagi para pebiliar pemula.…

15 jam ago

Hasil Crystal Palace Musim Lalu Buat Orang Berekspektasi Tinggi

Manajer Crystal Palace Oliver Glasner mengatakan penampilan apik mereka di akhir musim lalu membuat banyak…

15 jam ago

Resmi! Graham Arnold Mengundurkan Diri dari Timnas Australia

Pelatih Australia Graham Arnold telah resmi mengundurkan diri dari jabatannya per 20 September 2024. Hal…

16 jam ago