Foto: chelseafc.com
MSPORTS – Chelsea
resmi mengamankan jasa bintang muda asal Brasil bernama Deivid Washington. Pemain
berusia 18 tahun ini digaet dari Santos.
Kabarnya,
The Blues harus menebusnya sebesar 16 juta euro. Chelsea juga berkewajiban
untuk menambah 4 juta euro jika sang pemain memenuhi beberapa syarat tertentu.
Washington
menjadi pemain kedua yang direkrut oleh Chelsea dari Santos pada bursa transfer
musim panas kali ini.
Sebelumnya,
mereka mendapatkan Angelo Gabriel yang juga berusia 18 tahun dan membelinya dengan
harga yang tidak jauh berbeda.
Secara keseluruhan,
ia menjadi pemain baru kesembilan, setelah Angelo Gabriel, Moises Caicedo,
Romeo Lavia, Christopher Nkunku, Axel Disasi, Nicolas Jackson, Lesley
Ogochukwu, dan Robert Sanchez.
Washington
sendiri baru mencatatkan debutnya untuk tim utama Santos pada April lalu. Sebelum
kepergiannya ke Chelsea, ia mencatatkan 16 penampilan dan 2 gol.
Posisinya sendiri
adalah seorag penyerang. Namun, ia bisa juga bermain sebagai pemain sayap.
Menarik untuk
melihat apa yang akan dilakukan oleh Chelsea untuk Washington. Apakah Chelsea
akan memakainya pada musim ini atau meminjamkannya?
Pasalnya,
Gabriel sudah dipinjamkan oleh Chelsea ke Strasbourg, klub yang juga dimiliki
oleh pemilik Chelsea saat ini, Todd Boehly.
Persija Jakarta akan menjalani empat laga kandang tanpa kehadiran penonton imbas sanksi dari Komisi Disiplin…
Alessandro Costacurta, legenda AC Milan, menyatakan bahwa ia tidak akan menjual Rafael Leao, Theo Hernandez,…
Fabio Capello, mantan pelatih Juventus, melontarkan kritik pedas terhadap Thiago Motta. Ia menilai Juventus di…
Lautaro Martinez, bintang Inter Milan, terancam sanksi akibat dugaan penistaan agama. Jaksa Federal FIGC (Federasi…
Julian Alvarez, penyerang asal Argentina, membuktikan keputusannya tepat. Setelah pindah dari Manchester City ke Atletico…
Rentetan kemenangan Barcelona terhenti di ajang Copa del Rey. Hasil imbang melawan Atletico Madrid pada…