Klub Liga Primer Inggris Chelsea dikabarkan tengah membidik penyerang yang saat ini tengah menggila di La Liga bersama, Girona Artem Dovbyk.
Striker asal Ukraina itu sejauh ini telah mengemas 11 gol dalam 17 laga, sekaligus mengantarkan Girona berada di peringkat kedua La Liga dengan 45 poin hanya kalah selisih gol dari Real Madrid.
Penampilan impresifnya tersebut rupanya menyita perhatian sejumlah klub top Eropa, termasuk Chelsea. Menurut The Sun, The Blues bahkan mengirim pemandu bakatnya untuk melihat langsung penampilan Dovbyk.
Chelsea memang tengah dalam kondisi angin-anginan, musim ini mereka terlempar ke peringkat sepuluh Liga Primer karena baru mengemas 28 poin. Ketajaman anak asuh Mauricio Pochettino juga menjadi sorotan.
Nicholas Jackson, Armando Broja, dan Christopher Nkunku masih belum menemukan konsistensi di lini depan. Nama terakhir memang baru pulih dari cedera panjang.
Hadirnya Dovbyk di Stamford Bridge tentunya bisa menambah opsi di sektor depan sekaligus menciptakan persaingan positif di sektor penyerang.
Patrick Vieira sedikit tertawa saat ia dihadapkan dengan pertanyaan yang tak terelakkan, tentang hubungannya dengan…
Pelatih AS Roma Claudio Ranieri mengungkapkan dirinya belum tentu akan memainkan penyerang Paulo Dybala dan…
Pelatih kawakan Claudio Ranieri bakal menjalani laga perdananya untuk AS Roma musim ini, saat bertandang…
Klub raksasa Serie A Juventus, dikabarkan membuka opsi untuk melepas pemain anyar mereka, Douglas Luiz,…
Mantan gelandang Inter dan Fiorentina Borja Valero meyakini, pemahaman Romelu Lukaku tentang gaya bermain Antonio…
Pelatih Napoli Antonio Conte mengonfirmasi Scott McTominay bisa bermain, saat menjamu AS Roma, dalam lanjutan…