Christian Pulisic Bawa AC Milan ke Puncak Klasemen usai Cetak Gol Tunggal ke Gawang Genoa

Tio Prasetyon Utomo

October 08, 2023 · 2 min read

Christian Pulisic Bawa AC Milan ke Puncak Klasemen usai Cetak Gol Tunggal ke Gawang Genoa
Football | October 08, 2023
Christian Pulisic Bawa AC Milan ke Puncak Klasemen usai Cetak Gol Tunggal ke Gawang Genoa

Foto: Twitter/SerieA

MSPORTS –
AC Milan berhasil mengalahkan Genoa dengan skor 1-0 dalam pertandingan Serie A
2023/2024 pekan kedelapan, Minggu (8/10) dini hari WIB.

Gol tunggal
Rossoneri dicetak oleh Christian Pulisic pada menit 89. Ia menerima crossing
dari Yunus Musah dan menyelesaikannya dengan sebuah tendangan voli kaki kiri.

AC Milan
memang kesulitan menciptakan peluang di laga ini. Salah satu penyebabnya adalah
karena sang pelatih, Stefano Pioli, yang melakukan rotasi.

Pioli
memasang tiga pemain lapis kedua untuk mengisi trisula lini depannya, yaitu
Samuel Chukwueze, Noah Okafor, dan Luka Jovic.

Hasilnya,
pada babak pertama, Milan hanya bisa mencatatkan satu tembakan tepat sasaran
saja.

Pada awal
babak kedua, Pioli langsung melakukan perubahan dengan memasukkan Rafael Leao
dan Pulisic serta menarik Okafor dan Chukwueze.

Tidak
banyak berubah, juru taktik berusia 57 tahun itu memilih untuk menyerang total.

Ia memasukkan
Olivier Giroud dan menarik salah satu gelandangnya, Yacine Adli. Dengan begitu,
Milan pun berganti formasi menjadi 4-4-2 dengan Giroud dan Jovic yang berduet
di depan.

Pioli juga
memasukkan satu pemain lain, yaitu Davide Calabria, dan menarik Alessandro
Florenzi. Keduanya sama-sama berposisi sebagai bek kanan.

Selain
Pulisic, Calabria juga bisa dibilang sebagai supersub lainnya. Pasalnya,
sebelum Musah mengirim crossing, ia mendapat bola dari Calabria.

Milan harus
berjuang keras mempertahankan keunggulan tersebut. Untuk memperkuat pertahanan,
ia menarik kelar Jovic dan memasukkan Davide Bartesaghi.

Namun,
situasi justru sempat semakin mencekam bagi Milan karena mereka harus bermain
dengan sepuluh orang setelah sang kiper, Mike Maignan, mendapat kartu merah.

Karena telah
melakukan lima pergantian, Giroud pun menjadi pemain yang mengisi pos penjaga
gawang. Beruntung, ia bisa menjaga gawang timnya tetap nirbobol hingga wasit
meniup peluit panjang.

Sebagai catatan,
Genoa juga harus mengakhiri pertandingand engan sepuluh orang setelah Josep
Martinez menerima kartu merah, beberapa saat setelah Maignan.

Hasil ini
sangat berharga untuk Milan karena membuat mereka merebut puncak klasemen dari
sang rival, Inter Milan. Mereka memimpin dengan 21 poin, uggul dua angka. Sementara
itu, Genoa ada di posisi 15 dengan delapan poin.

Pada pertandingan
selanjutnya (22/10), Milan akan berhadapan dengan Juventus sedangkan Genoa akan
melawan Atalanta.