Christian Pulisic Tiba di AC Milan Sebelum Rampungkan Transfer dari Chelsea

Tio Prasetyon Utomo

July 12, 2023 · 5 min read

Christian Pulisic Tiba di AC Milan Sebelum Rampungkan Transfer dari Chelsea
Football | July 12, 2023
Christian Pulisic Tiba di AC Milan Sebelum Rampungkan Transfer dari Chelsea

MSPORTS – Pemain tim nasional Amerika Serikat Christian Pulisic telah tiba di Italia sebelum merampungkan proses transfer dari Chelsea ke AC Milan pada Rabu (12/7).

Pemain sayap berusia 24 tahun ini akan menjalani tes medis, sebelum resmi hengkang dari Stamford Bridge.

Menurut BBC Sport, Milan merogoh kocek sebesar 20 juta pound atau sekitar Rp390 miliar untuk memboyongnya ke San Siro.

“Saya baru tiba di Milan, saya sangat senang berada di sini dan tidak sabar untuk memulainya,” kata Pulisic dalam pesannya kepada fans Rossoneri.

Pulisic didatangkan Chelsea dari Borussia Dortmund pada 2019 lalu seharga 57 juta pound. Harga tersebut membuatnya sebagai pemain termahal dari Amerika Utara.

Ia bermain dalam 145 laga bersama the Blues dan mencetak 26 gol dan 21 asis. Serta bermain di partai final saat mempersembahkan gelar Champions League pada 2021, UEFA Super Cup, dan Piala Dunia Antarklub.

Pulisic akan reuni dengan eks pemain Chelsea lainnya, Ruben Loftus-Cheek, yang juga hengkang ke Milan.

Chelsea memang sedang gencar menjual sebagian besar pemain seniornya pada bursa transfer musim panas ini, setelah menghabiskan 600 juta pound pada musim lalu.

Pulisic menjadi nama terakhir yang dilego Chelsea setelah Kai Havertz ke Arsenal, Mateo Kovacic ke Manchester City, dan Mason Mount ke Manchester United.

Kapten the Blues Cesar Azpilicueta bergabung dengan Atletico Madrid. Serta Kalidou Koulibaly, Edouard Mendy, dan N’Golo Kante bergabung dengan klub-klub Arab Saudi.