Categories: FootballFootball News

Club Brugge Pecat Carl Hoefkens Meski Sukses di Champions League

MSPORTS – Club Brugge resmi memecat pelatihnya, Carl Hoefkens, pada Rabu (28/12) sore WIB. Pemecatan ini merupakan hal yang mengejutkan karena Hoefkens baru saja berhasil membawa Brugge ke babak 16 besar Champions League.

Pada babak grup Champions League musim ini, Club Brugge berhasil lolos ke fase gugur sebagai runner-up Grup B usai menang tiga kali beruntun melawan Bayer Leverkusen, Porto, dan Atletico Madrid. Klub asal Belgia ini hanya kalah satu kali dari Porto, saat mereka sudah dipastikan lolos ke fase gugur.

Namun performa juara liga utama Belgia tiga musim terakhir ini menurun. Mereka gagal meraih kemenangan di empat laga terakhir, termasuk kalah atas KAA Gent di liga dan kalah dari St Truiden di Belgian Cup.

“Pagi ini Club Brugge telah berpisah dengan pelatih Carl Hoefkens,” tulis Brugge, dikutip dari situs resminya.

“Meski perjalanan hebat di Champions League, performa dan level permainan di liga berada di bawah ekspektasi.”

“Jeda Piala Dunia tidak membawa peningkatan. Pada Rabu, Club tereliminasi di Belgian Cup dan pad Senin, gagal mempertahankan keunggulan melawan OH Leuven.”

Hoefkens ditunjuk sebagai pelatih Club Brugge pada Mei lalu menggantikan Alfred Schreuder yang pindah ke Ajax. Sebelumnya Hoefkens merupakan pelatih tim junior klub, ia kemudian menjadi asisten pelatih pada 2019 hingga 2022, saat Club Brugge menjadi juara liga tiga kali beruntun.

Sebagai pemain, ia sempat bermain di Inggris selama empat musim saat bersama Stoke City dan West Bromwich Albion. Serta membela Club Brugge selama empat musim pada 2009–2013, sebelum pensiun pada 2016 lalu.

“Carl bernapas Club Brugge, murni dan sederhana. Kontribusi dan komitmennya kepada Club dan sebagai asisten sangat diparesiasi,” kata CEO klub, Vincent Mannaert.

“Perannya dalam kesuksesan Champions League musim ini tidak bisa diremehkan juga. Pilihan kami musim panas lalu tidak mewujudkan keingin dari level permainan dan hasil di liga Belgian League and Belgian Cup. Kami sekarang bekerja sebaik mungkin untuk penerus Club.”


Tio Prasetyon Utomo

42037

Recent Posts

Juara AFF 2024, Menpora Pastikan Dukungan Pemerintah untuk Futsal Indonesia

Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Dito Ariotedjo memastikan pemerintah bakal memberikan dukungan…

5 jam ago

Juara AFF 2024, Menpora Apresiasi Tinggi Keberhasilan Timnas Futsal Indonesia

Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Dito Ariotedjo mengapresiasi capaian prestasi yang diukir…

6 jam ago

Pernah Main di Liga Jepang, Justin Hubner: Jangan Takut Lawan Mereka!

Bek timnas Indonesia Justin Hubner mengungkapkan untuk jangan terlalu takut melawan Jepang, jelang pertemuan keduanya di…

6 jam ago

Justin Hubner Bakal Manfaatkan Segala Cara Demi Bawa Indonesia Atasi Jepang

Bek timnas Indonesia Justin Hubner siap memanfaatkan segala cara untuk mengatasi perlawanan Jepang, di laga putaran…

6 jam ago

Shin Tae-yong Pastikan Kevin Diks Bisa Tampil Lawan Jepang

Pelatih tim nasional Indonesia Shin Tae-yong memastikan bek tengah Kevin Diks akan bermain pada pertandingan putaran…

6 jam ago

Shin Tae-yong Matangkan Persiapan Indonesia Jelang Lawan Jepang

Timnas Indonesia terus mematangkan persiapan jelang melawan Jepang pada pertandingan babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia…

6 jam ago