Conference League: AZ Alkmaar Menang Besar atas FC Vaduz, Slavia Praha Berhasil Atasi KF Ballkani

Tio Prasetyon Utomo

September 16, 2022 · 4 min read

Conference League: AZ Alkmaar Menang Besar atas FC Vaduz, Slavia Praha Berhasil Atasi KF Ballkani
Football | September 16, 2022
Conference League: AZ Alkmaar Menang Besar atas FC Vaduz, Slavia Praha Berhasil Atasi KF Ballkani

MSPORTS – AZ Alkmaar berhasil menang besar dengan skor 4-1 atas FC Vaduz di laga kedua Grup E Conference League, Kamis (15/9) malam WIB.

AZ Alkmaar yang bermain sebagai tuan rumah berhasil unggul lebih dulu pada menit ke-19. Melalui tembakan keras dari luar kotak penalti dari Yusuf Barasi, klub asal Belanda ini berhasil membuka skor.

Anthony Goelzer kemudian berhasil mencetak gol untuk FC Vaduz. Melalui tembakan kaki kiri Goelzer, klub asal Liechtenstein yang bermain di liga kasta kedua Swiss ini berhasil menyamakan kedudukan di menit ke-22.

AZ kesulitan untuk menemukan celah. Mereka memiliki kesempatan setelah Vaduz bermain dengan 10 pemain saat Benjamin Büchel diberi kartu merah oleh wasit.

Pada menit ke-81, tandukan Sam Beukema berhasil membuat AZ unggul 2-1. Sebelum dua gol di menit tambahan yang dicetak oleh Yukinari Sugawara (90+2) dan Dani de Wit (90+5).

Hasil ini membuat AZ berada di posisi pertama Grup E dengan enam angka. Sementara Vaduz berada di dasar kelasmen dengan satu angka.

Sementara itu di waktu yang sama, Slavia Praha berhasil menang tipis 3-2 atas KF Ballkani di di laga kedua Grup G.

Ermal Krasniqi berhasil membuka untuk Ballkani yang datang sebagai tim tamu di menit ke-23.

Namun klub asal Kosovo ini kebobolan tiga menit kemudian setelah sang penjaga gawang, Stivi Frashëri, mencetak gol ke gawang sendiri.

Ballkani kembali unggul pada menit ke-29 ketika tembakan kaki kanan dari Meriton Korenica berhasil menjebol gawang Aleš Mandous.

Slavia Praha menyamakan  kedudukan pada menit ke-34 melalui gol yang dicetak oleh Peter Olayink.

Lukas Masopust kemudian berhasil menuntaskan comeback Slavia Praha pada menit ke-41 dan skor berakhir 3-2 untuk Slavia Praha.

Dengan kemenangan ini, klub asal Ceko ini berhasil memuncaki klasemen Grup G dengan empat angka. Sementara itu, Ballkani berada di posisi ketiga dengan satu angka.

Berikut hasil lengkap laga kedua Conference League, Kamis (15/9) malam WIB:

Grup E

Apollon Limassol 1-3 SC Dnipro-1

AZ Alkmaar 4-1 FC Vaduz 

Grup F

Djurgårdens IF 3-2 Molde FK 

KAA Gent 3-0 Shamrock Rovers

Grup G

CFR Cluj 0-1 Sivasspor

Slavia Praha 3-2 KF Ballkani

Grup H

FK Žalgiris 0-1 FC Basel

Pyunik Yerevan 2-0 ŠK Slovan Bratislava