David Brooks Sembuh Dari Kanker

Tio Prasetyon Utomo

May 04, 2022 · 2 min read

David Brooks Sembuh Dari Kanker
Football | May 04, 2022
David Brooks sembuh dari Hodgkin lymphoma

MGOALINDO – Pemain AFC Bournemouth dan Tim Nasional Wales, David Brooks,
menyatakan bahwa dirinya telah sembuh dari penyakit kanker. Ini dia umumkan
lewat akun twitternya, Selasa (3/4/22).

Pemain berusia 24 tahun ini didiagnosa menghidap Hodgkin lymphoma stadium
dua pada Oktober 2021 lalu. Sejak saat itu, ia pun menepi dari dunia sepak bola
demi menjalani pengobatan.

“Dengan penuh bersyukur, saya telah menyelesaikan pengobatan kanker
saya. Saya ingin mengucapkan terima kasih yang besar kepada semua staff medis yang
luar biasa untuk kerja hebat mereka dan dukungan selama proses,” tulis Brooks.

“Pekan lalu, saya bertemu dengan spesialis saya dan meninjau ulang hasil
tes akhir. Dengan bahagia saya ucapkan pengobatan sukses dan kini saya bisa
bilang telah mendapat semua kejelasan dan bebas dari kanker,” ungkapnya.

“Kalimat tersebut terasa luar biasa untuk diucapkan dan saya sangat
berterima kasih untuk semua pesan anda dan harapan baik. Ini sangat membantu
saya melewati waktu yang berat.”

“Saya sangat senang untuk memulai petualangan kembali ke kondisi fit dan
melanjutkan karir sepak bola saya.”

“Rekan di Bournemouth mendapat musim yang bagus sejauh ini dan saya
menantikan untuk kembali ke The Vitality untuk mendukung tim selagi kami
menghadapi pertandingan paling penting musim ini.”

“Saya sangat bertekad untuk bekerja sekerasnya selama beberapa bulan ke
depan dan saya tidak sabar menunggu untuk kembali keluar sana dan bermain di
depan anda semua di lapangan di jarak yang tidak begitu jauh. Terima kasih
sekali lagi,” tutup Brooks.

Bournemouth yang kini berada di posisi kedua dengan 82 poin akan
berhadapan dengan tim di bawahnya, Nottingham Forest, yang hanya berbeda tiga
poin saja, Rabu (4/5/22) dini hari ini. Jika menang, itu artinya mereka promosi
ke Premier League secara otomatis.

Pada musim ini, Brooks sempat bermain tuju pertandingan dengan koleksi
satu gol. Ia juga sempat bermain di Piala Carabao dalam dua pertandingan dan
mencetak dua gol.

Brooks sendiri bergabung dengan Bournemouth dari Sheffield United pada
2018 lalu. Ia merupakan produk akademi Manchester City.