MSPORTS – Idrissa Gana Gueye telah resmi kembali ke Everton dari Paris Saint-Germain dengan kesepakatan senilai 8 juta poundsterling atau sekitar Rp138 miliar pada Kamis (1/9) malam WIB.
Pemain yang memiliki posisi sebagai gelandang ini kembali ke Goodison Park dengan kontrak selama dua tahun. Sebelumnya pemain asal Senegal ini kembali ke Goodison Park yang sempat dibelanya pada 2016 hingga 2019 lalu, membuat 108 penampilan.
Gueye yang kini berusia 32 tahun menjadi pemain ketujuh yang didatangkan pada bursa transfer musim panas ini, menyusul kedatangan James Tarkowski, Ruben Vinagre, Conor Coady, Amadou Onana, Dwight McNeil, dan Neal Maupay.
“Tidak ada perasaan yang lebih baik daripada kembali ke rumah,” kata Gueye soal kembalinya ke Everton, dikutip dari situs resmi klub.
“Saya sangat senang berada di sini di Everton lagi, untuk membantu dan bekerja keras. Saya akan memberikan jiwa saya untuk tim ini.”
“Kembali ke sini adalah hal yang penting bagi saya karena saya merasa seperit di rumah sendiri. Saya telah mengikuti tim setiap pekan dan menonton bagaimana mereka bermain. Bagi saya, tidak ada tempat yang lebih baik daripada Everton, jadi itulah kenapa saya memilih kembali ke sini.”
“Juga ada atmosfer yang hebat di stadion dan semua orang di sini seperti keluarga. saya merasa sangat baik ketika saya di sini (saat pertama kali) dan bahkan ketika saya di Paris, saya tetap berhubungan dengan beberapa pemain di sini dan terus mendukung tim.”
“Bagi saya, ini spesia. Saya memberi tahu PSG jika saya akan pindah, saya akan pindah ke satu tim, dan itu adalah Everton.”
“Ini bukan keputusan yang sulit untuk saya karena saya cinta klub ini. Itulah kenapa saya harus datang ke sini. Menjadi sebuah kesenangan bagi saya untuk kembali dan berharap kita akan memiliki musim yang bagus karena kita harus mencoba meraih tujuan kita.”
Gueye menjuarai Ligue 1 dua kali saat bersama PSG usai dibeli seharga 29 juta poundsterling.
Ia juga membantu tim nasional Senegal juara Piala Afrika 2021.
Pelatih Everton, Frank Lampard, menambahkan, “kami senang untuk menambah kualitas Idrissa dan pengalamannya ke dalam skuad. Kami sangat ingin memperkuat opsi lini tengah kami dan atributnya tidak diragukan akan menguntungkan skuad ini.”
“Idrissa telah bermain di level tertinggi dalam sepak bola. Evertonians tahu semua soal kerja kerasnya yang tanpa lelah dan nilai yang dibawanya ke dalam tim, dan kami menantikannya membawa hal tersebut saat ia kembali ke klub.”
Belanda sukses mengamankan tiket ke perempat-final, setelah menaklukkan Hungaria dengan skor 4-0, di laga kelima Grup…
Jerman mengunci status juara grup setelah mengamankan kemenangan telak 7-0 atas Bosnia dan Herzegovina, di laga kelima…
Bhayangkara FC akan menjalani laga lanjutan Liga 2 2024/25 dengan menjamu tim dasar klasemen Grup…
Mike Tyson harus mengakui kekalahan di tangan Jake Paul dalam pertarungan tinju yang digelar di…
Pelatih Paul Munster menegaskan laga ini sangat penting untuk dimenangkan. Ini adalah laga klasik, dua…
Tiga pemain Persija Jakarta, Muhammad Ferarri, Dony Tri Pamungkas, dan Rayhan Hannan, masuk daftar panggil…