Categories: Formula 1Other Sports

Dehidrasi Selama Balapan, Hamilton Raih Hasil Terbaik Musim Ini

MSPORTS – Lewis Hamilton mengakhiri balapan ke-300 di GP Prancis, Minggu (24/7) lalu, dengan hasil yang memuaskan. Pembalap Mercedes ini berhasil meraih posisi dua, hasil terbaiknya dan tim pada musim ini.

Setelah memulai balapan dengan cemerlang, ia naik dari posisi keempat ke posisi tiga sebelum tikungan pertama menyalip Sergio Perez (Red Bull).

Saat Charles Leclerc (Ferrari) melakukan kesalahan dan gagal finish, Hamilton dengan nyaman menempati posisi kedua.

Rekan setimnya, George Russell, juga mendapatkan hasil memuaskan di posisi ketiga. Juga berkat menyalip Perez di akhir balapan. Hasil tersebut menjadi podium ganda pertama untuk Mercedes.

“Saya tidak bisa lebih senang lagi,” kata Hamilton, dilansir dari situs resmi Formula 1.

“Tentu saja, jika kami menang akan menjadi langkah baru tapi tentu saja tidak menyangka hasil itu hari ini.

“Sudah jelas, saya berdoa dan berharap kami bisa bersaing untuk podium, seperti ketiga, tapi saya tidak percaya bisa mendapatkan posisi kedua, ini hasil yang besar untuk kami.

“Tentu saja Charles tidak beruntung, tapi kami telah melakukan pekerjaan bagus dengan tim yang bisa andal, jadi saya harus memberikan terima kasih kepada tim untuk itu.”

Hasil ini lebih impresif karena Hamilton menderita dehidrasi dikarenakan sistem air minumnya tidak berfungsi selama balapan.

Ia pun terlihat berbaring lemas usai balapan sesaat sebelum upacara penyerahan piala di podium.

“Saya merasa fantastis, hanya sedikit dehidrasi,” lanjutnya.

“Botol airnya tidak berfungsi saat balapan. Saya sebenarnya tidak pernah minum saat balapan, jadi ini kali pertama saya mencobanya sepanjang tahun dan tak ada air yang keluar.

“Tapi hari yang luar biasa, akhir pekan yang luar biasa. Terutama absen di FP1, sangat bangga kepada tim, ini hasil yang hebat. Memenangkan balapan dan mendapatkan hasil seperti ini soal keseluruhannya.”

Tio Prasetyon Utomo

42037

Share
Published by
Tio Prasetyon Utomo

Recent Posts

Piala AFF Futsal 2024 – Cukur Thailand, Timnas Indonesia Tembus ke Final

Timnas Futsal Indonesia meraih kemenangan 5-1 atas Thailand pada semifinal Piala AFF Futsal 2024 di…

2 jam ago

Menpora Ingin Timnas Esport Indonesia Berprestasi di Tingkat Dunia

Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora), Dito Ariotedjo, secara resmi melepas timnas Esport Indonesia…

4 jam ago

Erick Thohir Revisi Target Realistis Timnas Indonesia di Putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, meninjau kembali target realistis untuk timnas Indonesia pada Grup C…

4 jam ago

Erick Thohir Jamin Keselamatan Suporter Tim Tamu saat Away ke Kandang Timnas Indonesia

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menjamin keselamatan suporter tim tamu saat away ke kandang timnas…

5 jam ago

Kevin Diks Disumpah Hari Ini, akan Jadi Pengganti Mees Hilgers yang Terancam Absen

Calon pemain timnas Indonesia, Kevin Diks dijadwalkan diambil sumpah kewarganegaraan di Denmark, Jumat (8/11/2024) waktu…

6 jam ago

Usai Sidak SUGBK Jelang Dipakai Timnas Indonesia, Erick Thohir: Terbaik yang Pernah Saya Rasakan

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, telah meninjau kesiapan Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan,…

6 jam ago