MGOALINDO – Pemain sayap Paris Saint-Germain, Angel di Maria, akan meninggalkan klub asal ibu kota Prancis tersebut dan memainkan laga terakhirnya saat melawan Metz pada Minggu (22/5) dini hari WIB.
Laga tersebut merupakan laga terakhir di Ligue A. Bermain di kandang di depan pendukung sendiri, Di Maria akan menjalani laga perpisahannya di Parc des Princes.
“Dia telah menunjukkan komitmen kuat untuk mempertahankan warna kami,” kata Presiden PSG, Nasser Al-Khelaifi.
“Dia akan diingat oleh pendukung sebagai pemain dengan pola pikir yang tanpa cela.”
Mantan pemain Manchester United ini dirumorkan akan pindah ke Juventus.
Bersama PSG, pemain berusia 34 tahun tersebut telah membawa PSG meraih lima kali titel Ligue 1
Selama tujuh tahun kiprahnya di Paris, ia telah bermain 294 kali dan mencetak 91 gol.
PSG bukan hanya akan kehilangan Di Maria, mereka juga akan kehilangan Kylia Mbappe yang dikabarkan akan mengungkapkan kepastian apakah ia akan menetap di PSG atau hengkang.
Penyerang PSG Randal Kolo Muani kini menjadi pilihan utama Juventus di bursa transfer Januari, karena…
AC Milan harus menghadapi persaingan yang mengejutkan dari Como untuk merekrut Marcus Rashford, seiring klub…
Kekalahan pahit 0-2 dari Newcastle United di leg pertama semi-final Piala Liga tak menyurutkan semangat…
Bintang Manchester United, Casemiro, dikabarkan tengah mempertimbangkan tawaran menggiurkan dari klub Arab Saudi, Al-Nassr.Al-Nassr, yang…
Real Madrid dilaporkan tengah menyiapkan rencana untuk mendatangkan Ederson dos Santos dari Atalanta. Setelah ditinggal…
Nama Nico Williams semakin bersinar di kancah sepakbola Eropa. Sejak membawa Spanyol meraih gelar juara…