Dikaitkan Sama Barcelona, Bos Arsenal Mikel Arteta: Itu Hoaks!

Xavi Hernandez telah mengumumkan bahwa dirinya akan meninggalkan Barcelona pada akhir musim setelah Blaugrana kalah 5-3 dari Villarreal pada lanjutan La Liga, Minggu (28/1) WIB.

Setelah kabar tersebut muncul, mencuat kabar bahwa Tim Catalan langsung mencari calon pengganti Xavi, dan nama Mikel Arteta menjadi salah satu yang dihubungkan dengan pekerjaan tersebut.

Jelang pertandingan Arsenal melawan Nottingham Forest di Liga Primer, Arteta ditanya soal rumor tersebut. Dan ahli taktik asal Spanyol itu menegaskan bahwa kabar tersebut adalah “berita palsu”.

“Berita itu benar-benar palsu. Saya tidak tahu dari mana asalnya. Itu sama sekali tidak benar. Saya benar-benar kesal karenanya. Saya tidak percaya itu,” tegas Arteta.

“Tidak ada sumber, tidak ada yang terjadi. Anda harus berhati-hati ketika berbicara tentang hal-hal pribadi.”

Sementara itu, ia menambahkan kepada BBC: “Siapa? Saya [meninggalkan Arsenal]? Tidak. Itu benar-benar berita bohong. Yang Anda baca itu, saya sungguh kesal melihatnya. Saya tidak percaya. Tidak ada sumbernya.”

“Saya di tempat yang tepat dengan orang-orang yang tepat dan merasa nyaman di sini. Saya menyambut perjalanan indah dengan klub ini dan masih ada banyak hal yang harus dilakukan.”

“Saya punya hubungan yang baik dengan direksi. Segalanya hadir secara natural. Ketika waktunya tiba, kami akan membahas kontrak dan menemukan cara terbaik untuk mengurusnya.”

Tio Prasetyon Utomo

42037

Recent Posts

Piala AFF Futsal 2024 – Cukur Thailand, Timnas Indonesia Tembus ke Final

Timnas Futsal Indonesia meraih kemenangan 5-1 atas Thailand pada semifinal Piala AFF Futsal 2024 di…

5 jam ago

Menpora Ingin Timnas Esport Indonesia Berprestasi di Tingkat Dunia

Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora), Dito Ariotedjo, secara resmi melepas timnas Esport Indonesia…

8 jam ago

Erick Thohir Revisi Target Realistis Timnas Indonesia di Putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, meninjau kembali target realistis untuk timnas Indonesia pada Grup C…

8 jam ago

Erick Thohir Jamin Keselamatan Suporter Tim Tamu saat Away ke Kandang Timnas Indonesia

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menjamin keselamatan suporter tim tamu saat away ke kandang timnas…

9 jam ago

Kevin Diks Disumpah Hari Ini, akan Jadi Pengganti Mees Hilgers yang Terancam Absen

Calon pemain timnas Indonesia, Kevin Diks dijadwalkan diambil sumpah kewarganegaraan di Denmark, Jumat (8/11/2024) waktu…

9 jam ago

Usai Sidak SUGBK Jelang Dipakai Timnas Indonesia, Erick Thohir: Terbaik yang Pernah Saya Rasakan

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, telah meninjau kesiapan Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan,…

10 jam ago