Dominasi Semu, Persib Bandung Ditahan Imbang Tanpa Gol Oleh Bhayangkara FC

Persib Bandung harus puas bermain imbang 0-0, saat menjamu Bhayangkara FC pada pekan ke-30 Liga 1 2023/24 di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kamis (28/3).

Tampil sebagai tuan rumah langsung membuat Persib mendominasi permainan sejak awal. Tekanan terus dilancarkan anak asuh Bojan Hodak demi mendapatkan gol secepat mungkin.

Gelandang asal italia Stefano Beltrame semppat menebar ancaman pada menit ke-38, namun upayanya masih bisa dihalau kiper Aqil Savik. Skor 0-0 bertahan sampai jeda.

Petaka menghampiri Maung Bandung, saat mereka harus kehilangan Ciro Alves karena cedera di awal babak kedua. Posisinya digantikan pemain muda, Arsan Makarin.

Pangeran Biru terus tampil dominan dan aktif melancarkan tekanan ke pertahanan Bhayangkara. Namun kokohnya pertahanan The Guardian membuat tuan rumah kesulitan.

Sampai akhir pertandingan tidak ada gol yang tercipta. Kedua tim menuntaskan laga dengan skor imbang 0-0.

Hasil imbang ini sejatinya tidak mengubah posisi Maung Bandung, yang tetap menempati peringkat kedua dengan torehan 55 poin.

Sementara untuk Bhayangkara hasil imbang ini tentunya memperpanjang napas mereka untuk bertahan di Liga 1. Radja Nainggolan dan kolega masih  terpaku di urutan  ke-17 dengan raihan 20 poin.

Susunan Pemain

Persib Bandung (4-3-3): Teja Paku Alam; Henhen Herdiana, Nick Kuipers, Alberto Rodriguez, Rezaldi Hehanusa; Muhammad Adzikry, Rachmat Irianto, Stefano Beltrame; Febri Hariyadi, Ezra Walian, Ciro Alves 

Bhayangkara FC (4-3-3): Aqil Savik; Putu Gede, Anderson Salles, Arif Satria, Muhammad Fatchu Rohman; Muhammad Hargianto, Radja Nainggolan, Zulfahmi Arifin; Titan Agung, Dendy Sulistyawan, David Maulana

rizkaart

42041

Recent Posts

Mansion Sports 9 Ball Open Tournament 2024 Perebutkan Total Hadiah Rp153 Juta

Mansion Sports 9 Ball Open Tournament 2024 menjadi ajang paling prestisius bagi para pebiliar pemula.…

48 menit ago

Hasil Crystal Palace Musim Lalu Buat Orang Berekspektasi Tinggi

Manajer Crystal Palace Oliver Glasner mengatakan penampilan apik mereka di akhir musim lalu membuat banyak…

1 jam ago

Resmi! Graham Arnold Mengundurkan Diri dari Timnas Australia

Pelatih Australia Graham Arnold telah resmi mengundurkan diri dari jabatannya per 20 September 2024. Hal…

1 jam ago

Bagas Adi Optimistis Bali United Kalahkan Malut United

Bek Bali United, Bagas Adi Nugroho dipastikan akan mengisi lini belakang di laga pekan keenam…

2 jam ago

Nova Arianto Senang Timnas Indonesia U-17 Dapat Pelajaran Berharga

Pelatih Timnas Indonesia U-17 Nova Arianto mengaku puas dengan kinerja para pemain dalam uji tanding…

2 jam ago

Indra Sjafri Panggil 30 Pemain untuk Kualifikasi Piala Asia U-20 2025

Pelatih kepala Timnas Indonesia U-20, Indra Sjafri umumkan 30 pemain untuk persiapan menuju babak kualifikasi…

2 jam ago