Foto: Twitter/INABadminton
MSPORTS – Indonesia
menyisakan dua ganda putra di China Open 2023. Sayangnya, keduanya harus saling
bertandinga pada babak 16 besar, Kamis (7/9).
Mereka adalah
Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan dan Muhammad Shohibul
Fikri/Bagas Maulana.
Pada babak
32 besar, Rabu (6/9), Pramudya/Yeremia mengalahkan pasangan asal Jepang, Ayato
Endo/Yuta Takei, dengan skor 22-20, 19-21, dan 21-17.
Sementara itu,
Fikri/Bagas berhasil menyingkirkan unggulan nomor dua asal India, Satwiksairaj
Rankireddy/Chirag Shetty, dengan skor 21-17, 11-21, dan 21-17.
Di babak 16
besar, Indonesia juga berhasil menempatkan enam wakil lain. Sementara total,
Indonesia mengirim 17 wakil di ajang ini.
Berikut jadwal
wakil Indonesia di babak 16 besar China Open 2023.
Pramudya
Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan – Muhammad Shohibul
Fikri/Bagas Maulana
Dejan
Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja – Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong
Shesar
Hiren Rhustavito – NG Tze Yong
Jonatan
Christie – Brian Yang
Praveen Jordan/Melati
Daeva Oktavianti – Ta Kian Meng/Lai Pei Jing
Rinov
Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari – Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree
Taerattanachai
Apriyani Rahayu/Siti
Fadia Silva Ramadhanti – Jeong Na Eung/Kim Hye Jeong
Pelatih Aston Villa Unai Emery bersikeras Juventus adalah favorit, walau Bianconeri hanya membawa 17 pemain,…
Pelatih Juventus Thiago Motta telah merilis skuadnya untuk duel Liga Champions melawa Aston Villa, dan…
Bintang Barcelona, Pedri, memberikan klarifikasi terkait pernyataannya beberapa waktu lalu yang dinilai sebagai kritik terhadap…
Viktor Gyokeres buka suara terkait selebrasi yang dilakukan Gabriel Magalhaes saat Arsenal menghajar Sporting CP…
Mantan bintang Real Madrid dan Paris Saint-Germain, Sergio Ramos, sampai saat ini masih berstatus tanpa…
Manajer Real Madrid Carlo Ancelotti memiliki reputasi di Spanyol sebagai salah satu yang paling ramah…