Dua Pemain Persija Jakarta Bersyukur Dapat Ilmu Banyak di Piala Asia U-23 2024 Bersama Timnas U-23 Indonesia

Timnas U-23 Indonesia berhasil finish di posisi keempat Piala Asia U-23 2024. Tampil sebagai negara yang pertama kali terjun di ajang tersebut, tim besutan Shin Tae-Yong itu menunjukkan performa apik hingga akhirnya mampu mencapai semifinal.

Di setiap langkah timnas U-23 Indonesia menapaki pencapaian gemilang itu, hadir lima pemain Persija yang telah berjuang maksimal. Lima pemain yang dimaksud adalah Rizky Ridho, Muhammad Ferarri, Ilham Rio Fahmi, Muhammad Rayhan Hannan, dan Dony Tri Pamungkas.

Muhammad Ferarri, Ilham Rio Fahmi, dan Rizky Ridho rutin tampil di setiap laga. Ridho hanya absen di perebutan peringkat ketiga karena akumulasi kartu kuning.

Berbeda dari tiga pemain Persija lainnya, Hannan dan Dony masing-masing tampil sekali. Hannan bermain saat melawan Jordania (21/4) dan Dony unjuk kemampuan saat bersua Uzbekistan (29/4).

Meski hanya tampil satu kali, Hannan tetap bersyukur atas kesempatan yang didapatinya di Piala Asia U-23.

“Alhamdulillah di Piala Asia U-23 kemarin saya dapat kesempatan untuk turun main melawan Jordania. Memang tidak lama, tapi kesempatan untuk main di Piala Asia U-23 tentu bisa dijadikan pengalaman buat saya sendiri,” ucap Hannan.

“Pastinya kesempatan tersebut akan saya jadikan motivasi untuk terus berkembang dan menjadi pemain yang lebih baik lagi dari sebelumnya,” tuturnya lagi.

Seirama dengan Hannan, Dony menyetujui bahwa masuk dalam skuad timnas U-23 Indonesia memberikannya sebuah pengalaman berharga.

“Saya bersyukur kemarin sempat mendapat menit bermain di ajang Piala Asia U-23. Walaupun tidak selalu bermain di setiap laga, tapi tergabung di dalam skuad timnas U-23 Indonesia ini merupakan pengalaman yang sangat berharga buat saya,” ujar Dony.

Rinaldy Azka

42039

Recent Posts

Pelatih Oxford United Akui Senang Bisa Datangkan Ole Romeny

Pelatih kepala Oxford United, Gary Rowett mengaku dirinya sudah memantau perkembangan penyerang anyar Ole Romeny,…

11 jam ago

RESMI! Ole Romeny Kini Berseragam Oxford United

Pemain keturunan Indonesia Ole Romeny secara resmi bergabung dengan klub Championship, Oxford United, setelah diumumkan pihak…

14 jam ago

Ruben Amorim Sebut Pemain Manchester United ‘Takut’ Berada di Lapangan

Manchester United sedang mempersiapkan diri untuk menjalani laga berat, dengan menghadapi musuh bebuyutan mereka, Liverpool,…

14 jam ago

Mohamed Salah Tak Terpengaruh Situasi Kontraknya di Liverpool

Bintang Liverpool Mohamed Salah menegaskan situasi kontraknya saat ini, tidak memberikan dampak negatif terhadap penampilannya…

16 jam ago

Mohamed Salah Ingin Raih Gelar Liga Primer di ‘Tahun Terakhir’ Bareng Liverpool

Bintang Liverpool Mohamed Salah menjadikan gelar Liga Primer sebagai prioritas utamanya musim ini, seiring kontraknya…

17 jam ago

Arne Slot Tegaskan Liverpool Pantang Remehkan Manchester United

Pelatih Liverpool Arne Slot menepis semua anggapan bahwa dirinya akan mengistirahatkan sejumlah pemain bintang, saat…

18 jam ago