Dukung AS Roma Menang Terus, Marco Materazzi: “Tapi Setelah Lawan Inter Ya!”

Bek legendaris Inter Milan, Marco Materazzi, dengan bercanda berharap Roma dapat memenangkan seluruh sisa laga Serie Amusim ini, namun hal itu boleh terjadi setelah Roma menghadapi Nerazzurri di Stadio Olimpico, Minggu, (11/2) dini hari WIB.

Roma kini telah menikmati tiga kemenangan beruntun di bawah asuhan Daniele De Rossi, setelah berpisah dengan Jose Mourinho.

Mereka sukses menaklukkan Hellas Verona (2-1), Salernitana (2-1), dan Cagliari (4-0). Kini tim asuhan Simone Inzaghi akan menjadi ujian terbesar De Rossi.

Materazzi sepakat bahwa Roma akan mendapatkan ujian yang sesungguhnya saat menerima kunjungan Nerazzurri.

“Untuk Roma, ini adalah ujian sesungguhnya yang pertama, tentu ini juga bukan ujian mudah bagi Inter,” dalam wawancara baru-baru ini dengan La Gazzetta dello Sport, dilansir melalui TMW.

“Mari kita lakukan ini, tapi saya berharap Roma memenangkan setiap laga mulai minggu depan dan seterusnya,” dia tertawa.

Materazzi juga memiliki hubungan khusus dengan pendahulu De Rossi, Jose Mourinho, yang membawa Inter meraih treble winners pada tahun 2010.

“Saya yakin tidak ada seorang pun di Trigoria yang lebih bahagia daripada dia (De Rossi) saat ini.  Dan saya ikut berbahagia untuknya, setidaknya sama seperti saya turut berduka cita untuk Jose Mourinho atas akhir yang terjadi,”

“Melatih di Roma adalah impian besarnya, sayangnya impian itu sudah tidak ada lagi,” tukasnya.

Tio Prasetyon Utomo

42037

Recent Posts

Usai Dihajar Jepang, Hajime Moriyasu Bicara Kans Timnas Indonesia Tembus Piala Dunia

Pelatih Jepang, Hajime Moriyasu, berbicara kans timnas Indonesia tembus Piala Dunia. Menurut Hajime Moriyasu, timnas…

4 jam ago

Hajime Moriyasu Ungkap Resep Jepang yang Hajar Timnas Indonesia

Jepang meraih kemenangan 0-4 atas timnas Indonesia pada laga kelima Grup C putaran 3 Kualifikasi…

5 jam ago

Shin Tae-yong Tidak Garansi Timnas Indonesia Lolos ke Putaran 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026

Pelatih Shin Tae-yong tidak memberikan garansi untuk timnas Indonesia lolos ke putaran 4 Kualifikasi Piala…

5 jam ago

Dicoret di Laga Kontra Jepang, Shin Tae-yong Akui Eliano Reijnders belum Sesuai Kriteria Timnas Indonesia

Pelatih Shin Tae-yong mengungkapkan alasan mencoret Eliano Reijnders dalam daftar susunan pemain timnas Indonesia saat…

6 jam ago

Shin Tae-yong Salahkan Ragnar Oratmangoen usai Timnas Indonesia Dibekuk Jepang

Timnas Indonesia dibekuk 0-4 oleh Jepang pada laga kelima Grup C putaran 3 Kualifikasi Piala…

6 jam ago

Erick Thohir Pasang Badan usai Timnas Indonesia Dicukur Jepang

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, pasang badan usai timnas Indonesia dikalahkan Jepang dengan skor 0-4…

7 jam ago