Manchester City tak menemui rintangan berarti kala menaklukkan Burnley dengan skor 3-1, dalam lanjutan pekan 22 Liga Primer Inggris 2023/24, di Etihad Stadium, Kamis (1/2) dini hari WIB.
Sesuai dengan prediksi, Manchester City langsung mendominasi jalannya pertandingan. Tuan rumah mendapat peluang dari eksekusi sepakan bebas Kevin de Bruyne di menit ke-7, namun bola melayang tipis dari mistar gawang Burnley.
Man City membuka keunggulan pada menit ke-15, melalui sundulan jarak dekat Julian Alvarez yang memanfaatkan umpan manis Matheus Luiz. City unggul 1-0.
Memasuki menit ke-22, The Citizen menggandakan keunggulan mereka melalui skema gol yang cantik. Mendapat tendangan bebas di area pertahanan lawan, De Bruyne dengan cerdik memberikan umpan terobosan mendatar ke dalam kotak penalti.
Alvarez yang lolos dari kawalan pemain lawan, sukses menceploskan si kulit bundar ke gawang James Trafford untuk kali kedua malam ini. Skor 2-0 bertahan sampai turun minum.
Baru 24 detik babak kedua berjalan, kubu tuan rumah sudah bersorak, yang menandakan skor berubah menjadi 3-0.
Adalah Rodri yang kini mencatatkan namanya di papan skor, melalui sepakan akurat ke tiang dekat, usai menerima umpan pendek Phil Foden.
Burnley akhirnya mencetak gol hiburan jelang akhir laga. Tepatnya di menit ke-90+3, tusukan David Fofana ke tepi kotak penalti, diakhiri umpan ke tiang dekat yang sukses diteruskan menjadi gol oleh Ameen Al-Dakhil.
Kemenangan ini mengantarkan anak asuh Pep Guardiola kembali ke peringkat dua klasemen dengan koleksi 46 poin. Sementara Burnley yang baru mengemas 12 angka, semakin terpuruk di urutan ke-19.
Susunan Pemain
Manchester City: Ederson; Rico Lewis, John Stones, Nathan Ake, Josko Gvardiol; Rodri (Mateo Kovacic 87′), Matheus Nunes; Phil Foden (Jack Grealish 71′), Kevin De Bruyne (Erling Haaland 71′), Jeremy Doku; Julian Alvarez (Sergio Gomez 87′).
Pelatih: Pep Guardiola.
Burnley: James Trafford; Vitinho, Dara O’Shea, Hjalmar Ekdal (Han-Noah Massengo 86′), Ameen Al-Dakhil; Johann Gudmundsson (Aaron Ramsey 59′), Sander Berge, Josh Brownhill, Wilson Odobert (Anass Zaroury 76′); Lyle Foster (David Datro Fofana 59′), Zeki Amdouni (Connor Roberts 59′).
Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora), Dito Ariotedjo, secara resmi melepas timnas Esport Indonesia…
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, meninjau kembali target realistis untuk timnas Indonesia pada Grup C…
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menjamin keselamatan suporter tim tamu saat away ke kandang timnas…
Calon pemain timnas Indonesia, Kevin Diks dijadwalkan diambil sumpah kewarganegaraan di Denmark, Jumat (8/11/2024) waktu…
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, telah meninjau kesiapan Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan,…
Beberapa media di Italia melaporkan bahwa Juventus lebih bersemangat dari sebelumnya untuk mengamankan kesepakatan dengan…