Categories: FootballLiga Inggris

Eddie Howe Tuduh Arsenal Buang-Buang Waktu di Laga Kontra Newcastle

MSPORTS – Pelatih Newcastle United Eddie Howe kesal dengan permainan Arsenal yang membuang-buang waktu saat timnya kalah 0-2 di kandang sendiri pada Minggu (7/5) lalu.

Arsenal menjadi tim kedua yang pulang dengan tiga angka dari St. James’ Park pada musim ini. Selain itu, the Gunners juga masih menjaga harapan untuk meraih gelar juara Premier League, serta memastikan posisi di dua besar.

Howe sendiri kesal dengan sedikitnya waktu bermain karena Arsenal yang dituduh membuang-buang waktu, seperti saat hendak menendang bola mati atau pemain yang kesakitan.

Pada laga ini, Arsenal menang berkat gol dari kapten Martin Odegaard melalui tembakan jarak jauhnya di babak pertama, serta gol bunuh diri Fabian Schar di babak kedua.

“Ini membuat frustrasi dari sudut pandang kami,” kata Howe usai pertandingan.

“Kami ingin memainkan bola, kami ingin menemukan ritme kami. Ini pertandingannya sering berhenti. Itu cocok, tentu saja, untuk tim tamu. Sebagai tuan rumah, Anda ingin memainkan bola, jadi ini sangat frustrasi untuk kami, tentu saja.”

“Mereka menjaga permainan dengan baik dari sisi mereka. Mereka memperlambat permainan, banyak jeda dalam permainan, membuat kami frustrasi. Seperti biasa, kami ingin memainkan bola ketika Anda mengejar ketertinggalan.”

“Tapi kami harus melihat apa yang kami bisa kontrol. Kami tidak bisa mengontrol itu, ini tugas wasit. Apa yang kami bisa kontrol adalah kemampuan kami untuk memaksimalkan peluang, dan mungkin bertahan lebih baik daripada yang kami lakukan hari ini.”

Ironisnya, taktik inilah yang diterapkan tim asuhan Howe tersebut saat bertamu ke kandang Arsenal pada Januari lalu. Namun Newcastle saat itu berupaya mencari satu poin di Emirates yang berakhir dengan skor 0-0. Sementara Arsenal menjaga keunggulan sepanjang pertandingan pada laga ini.

Hal ini terbukti dari data opta, yang menunjukkan Newcastle berada dalam posisi terbawah di liga dalam hal waktu yang diambil saat goal kick, rata-rata jeda, dan waktu bermain di lapangan dengan bola.

Newcastle rata-rata membutuhkan waktu 36,8 detik untuk mengambil goal kick. Serta hanya 52 persen saat bola dimainkan dan 29,9 detik untuk memulai kembali pertandingan setelah jeda.

Arsenal berhasil membalas dendam atas kekalahan musim lalu saat Arsenal kalah 0-2 di kandang Newcastle, yang menyebabkan the Gunners gagal menembus ke posisi empat besar. Selain itu, kemenangan ini sekaligus membalas Newcastle dengan taktik yang sama dengan yang diterapkan pada Januari lalu.

Tio Prasetyon Utomo

42037

Recent Posts

Persija Vs PSIS Tanpa Jakmania, Carlos Pena: Kemenangan Sangat Penting

Persija Jakarta akan menjalani empat laga kandang tanpa kehadiran penonton imbas sanksi dari Komisi Disiplin…

2 minggu ago

Alessandro Costacurta: AC Milan Tak Perlu Jual Pemain, Tapi…

Alessandro Costacurta, legenda AC Milan, menyatakan bahwa ia tidak akan menjual Rafael Leao, Theo Hernandez,…

2 minggu ago

Terlalu ‘Hati-Hati’, Fabio Capello Kritik Pedas Juventus Asuhan Thiago Motta

Fabio Capello, mantan pelatih Juventus, melontarkan kritik pedas terhadap Thiago Motta. Ia menilai Juventus di…

2 minggu ago

Lautaro Martinez Terancam Sanksi: Dugaan Penistaan Agama Usai Derbi Italia!

Lautaro Martinez, bintang Inter Milan, terancam sanksi akibat dugaan penistaan agama. Jaksa Federal FIGC (Federasi…

2 minggu ago

Julian Alvarez Tidak Kecewa Tinggalkan Manchester City & Gabung Atletico Madrid

Julian Alvarez, penyerang asal Argentina, membuktikan keputusannya tepat. Setelah pindah dari Manchester City ke Atletico…

2 minggu ago

Barcelona Ditahan Atletico Madrid: Pertahanan Rawan, Flick Dikritik Legenda!

Rentetan kemenangan Barcelona terhenti di ajang Copa del Rey. Hasil imbang melawan Atletico Madrid pada…

2 minggu ago