Mantan pemain Barcelona Emmanuel Petit dengan tegas menyebut Xavi Hernandez sebagai “tukang ngeluh”.
Tim Catalan memang sukses merengkuh trofi La Liga musim lalu, tapi di musim ini performa Blaugrana menurun, di mana mereka kini duduk di urutan ketiga klasemen dan tertinggal delapan poin dari Real Madrid yang berada di puncak.
Xavi sendiri telah mengumumkan pengunduran dirinya dari kursi kepelatihan Barca dan akan meninggalkan Camp Nou di akhir musim nanti.
Petit sebenarnya paham bahwa Blaugrana sedang ditimpa berbagai masalah, baik di dalam dan di luar lapangan. Tetapi, dia tidak senang dengan cara Xavi menghadapinya.
“Xavi mengeluh soal banyak hal selama beberapa bulan terakhir. Wasit, uang, pemain yang tidak fit dan tidak memberikan 100 persen. Dia selalu mencoba mencari alasan berbeda untuk musim sulit yang sedang mereka lewati,” kata Petit kepada AS.
“Dia bilang dia tidak dihargai: inilah harga yang harus dibayar ketika Anda melatih klub besar. [Carlo] Ancelotti menghadapi hal yang sama di PSG.”
“Ada banyak pelatih hebat, punya banyak gelar, tapi tiba-tiba situasinya berubah. Tidak sama lagi. Jadi inilah harga yang harus dibayar ketika Anda ingin melatih klub top. Sesederhana itu.”
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, meninjau kembali target realistis untuk timnas Indonesia pada Grup C…
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menjamin keselamatan suporter tim tamu saat away ke kandang timnas…
Calon pemain timnas Indonesia, Kevin Diks dijadwalkan diambil sumpah kewarganegaraan di Denmark, Jumat (8/11/2024) waktu…
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, telah meninjau kesiapan Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan,…
Beberapa media di Italia melaporkan bahwa Juventus lebih bersemangat dari sebelumnya untuk mengamankan kesepakatan dengan…
Pencetak gol terbanyak Inter Milan, Marcus Thuram mampir untuk mengobro dengan tim CBS Sports, usai…