MSPORTS – Pelatih Manchester United Erik ten Hag masih yakin timnya akan mengunci posisi di empat besar, usa menderita kekalahan tipis 0-1 dari West Ham United pada Senin (8/5) lalu.
Pada laga yang digelar di London Stadium, gol semata wayang tuan rumah dicetak oleh Said Benrahma pada menit ke-27. Pemain asal Aljazair tersebut dijaga oleh tiga pemain United, namun mampu melepaskan tembakan dari jarak jauh. Bola tersebut cukup pelan, namun tepisan De Gea membuat bola tetap masuk ke gawang sendiri.
“Tidak ada yang berubah, hanya kita bisa membuatnya lebih mudah (mengamankan empat besar) ketika Anda meraih kemenangan,” kata Ten Hag, dikutip dari situs resmi United.
“Kami perlu tiga kemenangan dari empat pertandingan, jadi semuanya ada di kendali kami dan kami harus yakin.”
Hasil lawan West Ham ini merupakan kekalahan kedua beruntun setelah sebelumnya kalah dari Brighton, yang membuat Setan Merah kini masih berada di posisi keempat, namun hanya unggul satu angka dari Liverpool satu tingkat di bawahnya. Kendati demikian, the Reds memainkan satu pertandingan lebih banyak.
United patut waspada karena hanya meraih satu kemenangan dan dua kekalahan dari empat laga terakhir. Semnetara itu, Liverpool meraih enam kemenangan dalam enam laga terakhir.
“Ini bukan soal Liverpool, ini soal kami, karena lihat lah papan klasemen dan kami memiliki segalanya di bawah kendali kami,” lanjut Ten Hag.
“Jika kami membawa performa kami, jika kami membawa standar kami maka kami akan memenangkan pertandingan, jadi kami tidak harus melihat tim lain, kami harus melihat diri kami sendiri dan menemukan cara untuk menang dan menemukan cara untuk kembali ke level kami.”
Pada laga selanjutnya, United akan menjamu Wolves pada Sabtu (13/5). Sementara Liverpool akan bertamu ke kandang Leicester City pada Selasa (16/5).
Madura United baru menang sekali dari 11 laga Liga 1 2024/25. 10 laga lainnya berakhir…
Leicester City memecat manajer Steve Cooper saat klub tersebut berada di posisi ke-16 di Liga…
Persib Bandung akan menjalani laga tandang menghadapi Port FC pada pertandingan kelima Grup F AFC…
Kepala Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, memanggil 33 pemain untuk menjalani Training Centre (TC) yang…
Persib Bandung bisa fokus ke kompetisi Asia bertitle AFC Champions League Two 2024/25 usai operator…
Bali United kembali mengalami kekalahan beruntun. Pada laga pekan ke-11 Liga 1 2024/25 yang baru…