Categories: FootballLiga Inggris

Erik ten Hag Tak Peduli Cristiano Ronaldo Kabur dari Old Trafford

MSPORTS – Cristiano Ronaldo kembali menjadi sorotan saat Manchester United mengalahkan Tottenham Hotspur 2-0,  Kamis (20/10) dini hari WIB. Tetapi bukan karena golnya, melainkan karena bintang berusia 37 tahun tersebut kabur dari Old Trafford sebelum pertandingan berakhir.

Hal tersebut tidak mengganggu pelatih Setan Merah, Erik ten Hag, yang fokus pada performa timnya di laga tersebut.

Usai pertandingan, Ten Hag mengaku tidak memperhatikan Ronaldo yang tidak merayakan kemenangan United tersebut masuk ke ruang ganti lebih dulu.

“Saya akan mengatasinya besok. Bukan hari ini. Kami sedang merayakan kemenangan ini,” kata Ten Hag kepada Amazon Prime Video Sport, dikutip dari Eurosport


Ronaldo yang tidak meminta izin kepada Ten Hag sebelum keluar dari stadion, menonton dari bangku cadangan ketika United tampil impresif, dengan gol dari Fred dan Bruno Fernandes yang menjadi pembeda di laga ini.

“Dia ada di sana, saya melihatnya, iya, tapi saya tadi tidak berbicara dengannya,” lanjut Ten Hag.

United berhasil melepaskan 28 tembakan pada laga tersebut, jumlah terbanyak di antara semua klub di Premier League musim ini. Jumlah tersebut juga terbanyak yang diterima oleh Antonio Conte dalam karier kepelatihannya.

United bisa saja mencetak gol lebih banyak, sayangnya performa Hugo Lloris di bawah mistar membuat skor bertahan 2-0.

Ronaldo telah duduk di bangku cadangan saat United menang di tiga laga besar musim ini melawan Liverpool, Arsenal, dan kini Tottenham.

“Ini bukan cerita soal Ronaldo yang kabur lebih dulu sebelum laga berakhir. Ini soal performa brilian dari United dan kita tidak perlu berbicara soal Ronaldo setiap hari,” lanjut legenda Arsenal, Thierry Henry, pada Amazon Prime Video Sport.

“Ketika ada tiga atau empat pemain yang jadi pemain terbaik, Anda tahu ini performa yang fantastis. Pelatih mengatur pertandingan dengan sempurna, dan Anda mulia melihat para pemain sangat respek kepadanya.”

Berkat kemenangan tersebut, United kini duduk di peringkat kelima dengan raihan 19 poin. Sementar itu Tottenham masih bertengger di posisi tiga dengan perolehan 23 angka.

Tio Prasetyon Utomo

42037

Recent Posts

Lewat Koreo, Suporter Pamer Kemenangan Telak Timnas Indonesia atas Jepang pada 5 Dekade lalu

Basis suporter Ultras Garuda membuat koreografi dengan tema kesuksesan timnas Indonesia yang pernah membantai Jepang…

57 menit ago

4 Pemain Timnas Indonesia yang Dicoret untuk Laga Kontra Jepang

Terdapat empat nama yang tidak masuk dalam daftar susunan pemain timnas Indonesia kelima Grup C…

2 jam ago

Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Jepang: Kevin Diks Starter

Laga kelima Grup C putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia antara timnas Indonesia…

3 jam ago

Jake Paul Ejek Mike Tyson Bak Peri Kecil Pemarah – Catat Link Streaming untuk Besok

Suasana tegang terjadi dalam face-off terakhir pada duel tinju yang mempertemukan Mike Tyson vs Jake…

7 jam ago

Ole Romeny Lagi di Jakarta, Disinyalir Bakal Dinaturalisasi PSSI

Pemain keturunan asal Belanda, Ole Romeny dilaporkan tengah berada di Jakarta. Kabar tersebut diungkap oleh…

9 jam ago

PSSI Beri Kemudahan untuk Garuda Fans Menonton Timnas Indonesia

Garuda Fans kini tak perlu khawatir lagi soal akses dan kenyamanan saat menyaksikan pertandingan antara…

9 jam ago