Categories: FootballLiga Europa

Europa League: Real Sociedad Lolos ke Fase Gugur, Manchester United Menang Tipis atas Omonia Nicosia

MSPORTS – Real Sociedad berhasil menjaga rekor sempurna dengan memenangkan semua laga musim ini usai mengalahkan Sheriff Tiraspol 3-0 dalam putaran keempat babak Grup E Europa League digelar, Jumat (14/10) dini hari WIB. 

Alexander Sorloth baru bisa membuka skor pada akhir babak pertama usai menerima umpan dari David Silva. Pemain asal Norwegia tersebut melepaskan tembakan keras dari luar kotak penalti yang tidak dapat dibendung Dumitru Celeadnic.

Diego Rico kemudian menggandakan keunggulan berkat asis dari Robert Navarro, sebelum Navarro sendiri yang mencetak gol ketiga di 10 menit terakhir.

Dengan kemenangan ini, Sociedad dipastikan lolos ke fase gugur setelah meraih 12 poin dari empat laga. Sedangkan Sheriff berada di posisi tiga dengan tiga angka.

Pada waktu yang sama, Manchester United kembali harus bersusah payah mengalahkan Omonia Nicosia. Gol menit-menit akhir yang dicetak Scott McTominay berhasil membuka peluang untuk lolos ke fase gugur.

Omonia datang ke Old Trafford usai dikalahkan United 3-2 di laga sebelumnya, dengan penampilan luar biasa dari sang kiper, Francis Uzoho, yang membuat klub asal Siprus ini hampir pulang dengan satu poin.

Kiper asal Nigeria tersebut berhasil menjaga gawangnya bersih hampir selama 90 menit setelah banyak peluang dari Marcus Rashford, Antony, dan Cristiano Ronaldo.

Namun upaya Uzoho akhirnya pupus setelah tiga pemain pengganti United, Christian Eriksen, Jadon Sancho, dan McTominay, bekerja sama dan berakhir dengan gol dari McTominay di menit ke-93.

Hasil ini membuat United berada di peringkat kedua Grup E dengan sembilan angka dari empat laga, selisih tiga angka dari Real Sociedad yang memiliki rekor sempurna di musim ini.

Sedangkan Omonia masih terpuruk di posisi buncit setelah menerima empat kekalahan beruntun

Berikut hasil lengkap putaran keempat babak grup Europa League, Jumat (14/10) dini hari WIB:

Grup A

PSV Eindhoven 5-0 FC Zürich

Grup C

Ludogorets Razgrad 2-0 HJK

Grup D

Union Berlin 1-0 Malmö

Grup E

Manchester United 1-0 Omonia Nicosia

Real Sociedad 3-0 FC Sheriff Tiraspol

Grup F

Lazio 2-2 SK Sturm Graz

Grup H

Trabzonspor 4-0 AS Monaco

Ferencvárosi 2-1 Red Star Belgrade

Tio Prasetyon Utomo

42037

Recent Posts

Jake Paul Ejek Mike Tyson Bak Peri Kecil Pemarah – Catat Link Streaming untuk Besok

Suasana tegang terjadi dalam face-off terakhir pada duel tinju yang mempertemukan Mike Tyson vs Jake…

2 jam ago

Ole Romeny Lagi di Jakarta, Disinyalir Bakal Dinaturalisasi PSSI

Pemain keturunan asal Belanda, Ole Romeny dilaporkan tengah berada di Jakarta. Kabar tersebut diungkap oleh…

4 jam ago

PSSI Beri Kemudahan untuk Garuda Fans Menonton Timnas Indonesia

Garuda Fans kini tak perlu khawatir lagi soal akses dan kenyamanan saat menyaksikan pertandingan antara…

5 jam ago

Head-to-head Timnas Indonesia Melawan Jepang

Timnas Indonesia akan berhadapan dengan Jepang dalam putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada 15…

5 jam ago

Jay Idzes Sebut Timnas Indonesia Masih Punya Peluang Lolos

Jelang pertandingan menghadapi timnas Jepang di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Jumat, 15 November…

5 jam ago

Ryo Matsumura Prediksi Timnas Indonesia akan Sulitkan Jepang

Gelandang Persija Jakarta, Ryo Matsumura ternyata tengah mengalihkan perhatiannya ke laga antara Indonesia melawan Jepang.…

5 jam ago