F1 Academy, Ajang Balapan Baru untuk Kategori Wanita Mulai 2023

Tio Prasetyon Utomo

November 18, 2022 · 2 min read

F1 Academy, Ajang Balapan Baru untuk Kategori Wanita Mulai 2023
Other Sports | November 18, 2022
F1 Academy, Ajang Balapan Baru untuk Kategori Wanita Mulai 2023

MSPORTS – Formula 1 mengumumkan bahwa mulai musim 2023,
mereka akan menggelar sebuah ajang balapan baru, yaitu F1 Academy.

Ajang ini dikhususukan untuk wanita demi mempersiapkan
mereka dalam bertarung di Formula 1, tentunya dengan terlebih dahulu menapaki
jenjang yang ada, yaitu Formula 3 dan Formula 2.

Dalam pengumuman yang dikeluarkan, F1 juga menyebut bahwa
ajang ini bukan menjadi saingan bagi W Series. Namun, F1 Academy akan menjadi ‘rute
tambahan bagi generasi selanjutnya para pembalap wanita masa depan’.

Keputusan untuk meluncurkan program ini memang tidak
terlepas dari kurangnya representasi wanita di lintasan Formula 1.

F1 menyebut bahwa setelah melakukan pengamatan, pembalap
wanita memang tidak memiliki pengalaman yang sama seperti pria di usia yang
sama.

F1 Academy pun ditujukan untuk memaksimalkan kesempatan
serta potensi tersebut agar pembalap wanita benar-benar siap secara teknik, fisik,
dan mental.

“Semua orang harus memiliki kesempatan untuk mengikuti mimpi
mereka serta mencapai potensinya. Formula 1 ingin memastikan kami melakukan
segala yang kami bisa dalam menciptakan keberagaman yang lebih besar serta rute
menuju olahraga hebat ini,” kata Presiden dan CEO F1, Stefano Domenicali.

“Itu mengapa saya dengan bangga mengumumkan F1 Academy akan
member para pembalap wanita muda kesempatan terbaik untuk memenuhi ambisi
mereka melewati program komprehensif yang mendukung karier balapan mereka serta
memberi segala yang mereka butuhkan untuk masuk ke F3 dan semoga ke F1 serta
puncaknya di F1,” tegas Domenicali.

Nantinya, di ajang ini sendiri akan ada lima tim yang
berkompetisi yang berasal dari peserta F2 serta F3 saat ini. Setiap tim akan
mengirimkan tiga pembalap sehingga ada 15 pembalap.

Pada musim pertama di 2023 nanti, akan ada total 21 balapan
yang terbagi ke dalam tiga balapan dalam tujuh agenda. Tidak hanya itu, akan ada
juga 15 hari resmi untuk melakukan tes. F1 menyebut bahwa jadwal lengkapnya
akan diumumkan dalam waktu dekat.

Dari sisi budget, Formula 1 akan memberikan subsidi sebesar
150 ribu euro untuk setiap mobil. Begitu pun dengan setiap pembalap yang
dibatasi dengan jumlah budget yang sama.