Fabio Quartararo Frustrasi Soal Perkembangan Motor Yamaha Musim Ini
MSPORTS – Juara MotoGP 2021 Fabio Quartararo frustrasi dengan perkembangan motor Yamaha musim ini. Menjelang GP Italia pada 9-11 Juni ini, Yamaha terpaksa menggunakan pengaturan 2021.
Pembalap asal Prancis ini hanya mengemas satu podium dalam lima balapan pada musim ini. Ia juga tertinggal 45 poin dari Francesco Bagnaia (Ducati) sebagai pemimpin klasemen pembalap.
Pasca tes pramusim, Quartararo sebelumnya sempat mengatakan Yamaha masih belum siap dan dirinya kesulitan untuk mengendarai motor Yamaha musim ini.
Meski memiliki catatan waktu yang bagus dalam satu lap, Yamaha masih memiliki masalah top speed, masalah yang sama sejak tahun lalu yang membuat Quartararo gagal mempertahankan gelar juara.
Yamaha mencoba banyak perubahan pada musim dingin yang membuat motornya memburuk. Hal ini memaksa Yamaha menggunakan pengaturan motor 2021 menjelang balapan di Mugello.
“Pada saat-saat pertama, tentu saja, membuat frustrasi karena selama pramusim kami mencoba sejumlah hal yang belum pernah saya coba sebelumnya: chassis, mesin, aerodinamika,” kata Quartararo, dikutip dari Motorsport.com.
“Tetapi fakta bahwa kami tidak menggunakan hal-hal itu membuat frustrasi. Lalu ada tes Jerez, kami memiliki hal-hal baru dan kami tidak menggunakan apa pun [setelahnya].”
“Jadi, ini membuat frustrasi tetapi sekarang kami harus fokus pada apa yang kami miliki dan memberikan yang terbaik.”
“Saya pikir menjalani tiga balapan berturut-turut akan bagus juga untuk kepercayaan diri saya memiliki motor yang sama.”
“Ini yang saya butuhkan, dan mungkin ini bukan yang terbaik tapi setidaknya saya tahu motornya dan saya harus beradaptasi dengan apa yang saya miliki.”
Picks and Pick'em is here!
More teams, more wins. Join a public league and draft instantly.