MSPORTS – Roberto Firmino, Marcelo Brozovic, dan Jota menjadi beberapa nama dari klub-klub Eropa yang akan bergabung ke Saudi Pro League. Sementara Hakim Ziyech gagal bergabung dengan Cristiano Ronaldo di Al-Nassr.
Menurut the Guardian, Firmino yang baru hengkang dari Liverpool setelah kontraknya berakhir, akan menjalani tes medis bersama Al-Ahli, setelah sepakat kontrak yang berdurasi hingga 2026 mendatang.
Ia akan menjadi rekan setim bekas kiper Chelsea, Édouard Mendy, yang dibeli klub asal Jeddah tersebut seharga 16 juta pound.
Lalu klub Saudi lainnya, Al-Ittihad, hampir mengamankan tanda tangan Jota dari klub Skotlandia Celtic. Pemain depan Portugal tersebut berada dalam fase akhir dalam negosiasi ini untuk bergabung bersama eks pemain Real Madrid Karim Benzema.
Adapun gelandang asal Kroasia Marcelo Brozovic akan bergabung dengan Cristiano Ronaldo di Al-Nassr dari Inter Milan. Gelandang 30 tahun tersebut akan menjalani tes medis sebelum merampungkan transfer tersebut.
Di sisi lain, Al-Nassr gagal mendapatkan Hakim Ziyech dari Chelsea setelah tes medis menunjukkan pemain asal Maroko tersebut memiliki masalah pada lututnya.
Ia gagal bergabung dengan Mendy, N’Golo Kanté, dan Kalidou Koulibaly yang lebih dulu bergabung ke Saudi Pro League.
Chrishella Theno, seorang influencer pecinta badminton baru saja membagikan momen bahagianya bersama banyak orang. Momen…
Persikabo 1973 menghadapi tantang baru saat menjamu PSPS Pekanbaru dalam lanjutan Liga 2 2024/25, Minggu…
Persikabo 1973 mengincar kemenangan, saat menjamu PSPS Pekanbaru dalam lanjutan Liga 2 2024/25 di Stadion…
Arne Slot mengatakan Liverpool perlu mempertahankan performa mereka pada level tinggi jika ingin menikmati musim…
Manajer Manchester City Pep Guardiola mengatakan mungkin tim lain layak memenangkan Liga Primer setelah periode…
Pemain muda PSIM Yogyakarta, Muhammad Fariz sudah kembali ke lapangan hijau setelah absen sekitar tiga…