FP3 MotoGP Qatar, Quartararo Terlempar Dari 10 Besar

Tio Prasetyon Utomo

March 05, 2022 · 2 min read

FP3 MotoGP Qatar, Quartararo Terlempar Dari 10 Besar
MotoGP | March 05, 2022
Hasil FP3 GP Qatar

MGOALINDO – Sesi FP3 telah selesai dengan Enea Bastianini menjadi tercepat pada sesi ini yang digelar pada Sabtu (5/3). Namun Alex Rins masih menjadi pembalap tercepat pada waktu keseluruhan sesi latihan dengan waktu 1:53.432 yang masih tak terkalahkan. 

Marc Marquez dan Joan Mir menempati posisi tiga besar. Namun juara dunia Fabio Quartararo keluar dari 10 besar pembalap tercepat dan harus melewati fase kualifikasi 1. 

Pada sesi ini yang dilaksanakan pada sore hari, kondisi lintasan lebih berangin dan berdebu. 

Tak banyak yang terjadi pada fase awal di FP3. Namun pada fase akhir sesi, Enea Bastianini yang sebelumnya berada di P11, melaju ke P1, mengeliminasi Francesco Bagnaia dari 10 besar. Namun tak lama waktunya dihapus karena melewati batas lintasan, ia akhirnya mengakhiri sesi di peringkat 5. 

Dengan performa Bastianini dan Pol Espargaro, Quartararo terlempar dari 10 besar ke peringkat 11. Quartararo hanya lebih lambat 0.020 detik untuk langsung menuju babak kualifikasi 2. 

Berikut hasil 10 besar gabungan waktu di FP1 hingga FP3

1. Alex Rins (Team Suzuki Ecstar) – 1:53.432

2. Marc Marquez (Repsol Honda Team) + 0.035

3. Joan Mir (Team Suzuki Ecstar) + 0.147

4. Jorge Martin (Pramac Racing) + 0.220

5. Enea Bastianini (Gresini Racing MotoGP™) + 0.358

6. Pol Espargaro (Repsol Honda Team) + 0.371

7. Franco Morbidelli (Monster Energy Yamaha MotoGP) + 0.413

8. Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo Team) + 0.423

9. Jack Miller (Ducati Lenovo Team) + 0.438

10. Aleix Espargaro (Aprilia Racing) + 0.454