Categories: MotoGPMotoGP News

Francesco Bagnaia Sebut Ducati dan Aprilia Jadi Tim Terkuat Musim Ini

MSPORTS – Juara bertahan MotoGP, Francesco Bagnaia, mengatakan Ducati dan Aprilia menjadi pesaing utama pada MotoGP tahun ini.

Ducati menjadi yang tercepat pada tes pramusim ini. Adapun Honda, KTM, dan Yamaha terlihat kesulitan sepanjang sesi tes musim dingin.

Bagnaia memperkirakan Ducati bersama tim Italia lainnya, Aprilia, menjadi tim paling kompetitif pada musim ini.

“Saya melihat Ducati dan Aprilia saat ini tidak terkalahkan,” kata Bagnaia, dikutip dari Motorsport.com.

“Mereka sangat kompetitif. Tapi sulit untuk mengetahuinya, karena sejujurnya mudah untuk dimengerti pada uji coba beberapa tahun lalu.”

“Sekarang, melihat dari kecepatannya, melihat semuanya, Anda tidak tahu ban yang mana, bagian motor mana yang mereka coba.”

“Jadi, saya tidak tahu. Tapi saat ini terlihat kami memiliki keuntungan lebih daripada tahun lalu.”

“Terlihat seperti itu, tapi saya tidak ingin mengatakan apa pun sebelum balapan karena saya sudah melakukan kesalahan (tahun lalu) dan saya tidak ingin mengulangi kesalahan yang sama.”

Ducati dan Bagnaia kembali menjadi favorit untuk mempertahankan gelarnya pada musim ini.

Namun ia tidak ingin terburu-buru membuat prediksi hanya berdasarkan hasil di sesi tes pramusim.

“Sejujurnya saya tidak ingin menyebutkan siapa yang jadi penantang juara, menyebutkan favorit juara saat tes karena Anda tidak tahu apa tugas yang pembalap sedang lakukan, seperti Marc (Marquez) tidak mencari waktu tercepat,” tambah Bagnaia.

“Jadi, sulit untuk mengetahuinya. Tentu saja, setelah tes ini jika balapannya besok kami akan berjuang untuk menang.”

“Ini sudah jelas. Tapi, ada lebih dari satu pembalap yang cukup kompetitif untuk bersaing di posisi terdepan.”

Tio Prasetyon Utomo

42037

Share
Published by
Tio Prasetyon Utomo

Recent Posts

Lionel Messi Terkesan Dengan Kebangkitan Barcelona Di Bawah Asuhan Hansi Flick

Awal kehidupan Hansi Flick di Barcelona tidak pernah kekurangan pujian dalam beberapa bulan pertama kariernya,…

23 jam ago

Kalah Di Tangan Timnas Indonesia, Pelatih Arab Saudi Herve Renard Dituntut Mundur

Kekalahan mengejutkan yang dialami Arab Saudi dari Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 telah…

23 jam ago

Hasil Liga 1: Gol Tunggal Kelly Sroyer Pastikan Kemenangan PSBS Biak Atas PSS Sleman

PSBS Biak sukses meraih kemenangan ketika bertandang ke markas PSS Sleman pada pekan ke-11 Liga…

1 hari ago

Hasil Liga 1: Comeback Atas Persija Jakarta, Persebaya Surabaya Kokoh Di Puncak Klasemen

Persebaya Surabaya mengamankan kemenangan ketika menghadapi Persija Jakarta pada pekan ke-11 Liga 1 2024/25, Jumat…

1 hari ago

Ruben Amorim Syok Berat Lihat Latihan Manchester United: Pemain Santai, Intensitas Minim!

Manchester baru saja kedatangan nakhoda anyar, Ruben Amorim. Namun, euforia kedatangan pelatih asal Portugal ini…

1 hari ago

Jadwal Timnas Indonesia Di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025

Timnas Basket Indonesia tengah berlaga di ajang Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025. Babak ini digelar…

1 hari ago