Foto: Twitter/PeccoBagnaia
MSPORTS –
Francesco Bagnaia mengaku bahwa hanya perlu persetujuan dari dokter saja untuk
bisa tampil di MotoGP San Marino pada akhir pekan ini.
Sementara dari
dirinya sendiri, pembalap Ducati Lenovo Team tersebut merasa sangat siap meski
baru saja mengalami insiden mengerikan.
Pada akhir
pekan lalu, di ajang MotoGP Catalunya, kaki juara MotoGP tahun lalu tersebut
terlindas oleh Brad Binder karena dirinya yang mengalami highside.
Namun,
setelah mendapat pemeriksaan, Bagnaia dinyatakan tidak mengalami patah tulang
apa pun.
Pembalap berusia
26 tahun tersebut mengaku bahwa setelah berisitrahat dari kejadian itu, ia
bahkan langsung menyiapkan diri untuk MotoGP San Marino ini.
“Pada
Minggu malam, saya pulang ke rumah bersama tim. Setelah beristirahat, saya
langsung mulai mempersiapkan diri untuk siap kembali ke lintasan di Misano,”
ungkapnya dikutip Crash.net.
“Pada
Kamis, saya akan melakukan cek medis di sirkuit. Dan jika, saya berharap,
dokter memberikan saya ‘oke’, saya akan bisa kembali ke lintasan pada Jumat
untuk sesi latihan pertama grand prix kandang saya,” tegasnya.
Ya,
membalap di depan publik sendiri memang menjadi alasan pria asal Italia itu
sangat ingin bisa tampil di MotoGP San Marino.
“GP San
Misano selalu jadi ajang yang spesial bagi kami para pembalap Italia, terutama
para pembalap Ducati,” ucapnya.
“Saya akan melakukan
yang terbaik demi bisa membalap pada Sabtu dan Minggu,” pungkas Bagnaia.
Pelatih Aston Villa Unai Emery bersikeras Juventus adalah favorit, walau Bianconeri hanya membawa 17 pemain,…
Pelatih Juventus Thiago Motta telah merilis skuadnya untuk duel Liga Champions melawa Aston Villa, dan…
Bintang Barcelona, Pedri, memberikan klarifikasi terkait pernyataannya beberapa waktu lalu yang dinilai sebagai kritik terhadap…
Viktor Gyokeres buka suara terkait selebrasi yang dilakukan Gabriel Magalhaes saat Arsenal menghajar Sporting CP…
Mantan bintang Real Madrid dan Paris Saint-Germain, Sergio Ramos, sampai saat ini masih berstatus tanpa…
Manajer Real Madrid Carlo Ancelotti memiliki reputasi di Spanyol sebagai salah satu yang paling ramah…