MSPORTS – Pelatih Everton, Frank Lampard, pasrah akan masa depannya dan tidak meminta jaminan kepada petinggi klub soal kepastian jabatannya sebagai pelatih Everton.
Lampard berada di bawah tekanan usai Everton kalah telak 1-4 dari Brighton, Rabu (4/1) dini hari lalu.
Hasil tersebut membuat klub asal Merseyside ini berada di zona degradasi, meraih 15 poin dari 18 laga.
Mantan pelatih Chelsea tersebut mengakui sudah berdiskusi soal masa depannya bersama para petinggi klub. Namun tidak membicarakan soal masa depannya bersama klub.
“Kami sudah mengadakan diskusi privat,” kata Lampard, dikutip dari Sky Sports.
“Saya tidak pernah dan tidak akan pernah mencari jaminan. Tugas saya adalah untuk benar-benar fokus pada tugas yang ada di depan saya, hari demi hari, pertandingan demi pertandingan. Itu lah kenyataannya yang sesungguhnya.”
“Saya sebenarnya tidak butuh jaminan. Saya datang bekerja untuk mencoba dan meningkatkan sedikit demi sedikit setiap hari – diri saya sendiri, tim, skuad ini, dan semuanya jadi saya tidak mencari-cari jaminan.”
“Saya datang hampir setahun lalu sekarang dan merasa sebagian besar dari fans Everton merasa mereka menuju degradasi. Ini perasaan jujur saya.”
“Jadi kami menjalani waktu yang luar biasa bersama, Ini terdengar sedih tapi semua orang melihat pertandingan melawan Crystal Palace dan saya menghidupkan momen itu dengan para fans. Begitu juga semua orang di klub ini.”
Everton kalah dalam empat dari lima laga dan akan bertamu ke kandang Manchester United pada FA Cup, Sabtu (7/1) dini hari.
“Kami turun ke tiga terbawah tapi itu bukan kekhawatiran terbesar kami,” lanjut Lampard.
“Tapi jika kami memenangkan pertandingan di liga selanjutnya, kami mungkin akan keluar dari posisi tiga terbawah.”
“Saya sangat sadar apa yang saya hadapi dengan pekerjaan ini dan saya ingin sukses di klub ini.”
“Di mana tantangan datang, saya menghadapinya langsung dan saya sebenarnya menikmatinya. Saya menikmati bekerja untuk klub ini dan sebuah kehormatan yang besar untuk saya.”
“Saya pria besar yang bekerja untuk klub besar dan saya akan meneruskannya.”
Dony Tri Pamungkas, bek Persija, mengungkapkan kebahagiannya usai menaklukkan Barito Putera 3-2 di Stadion Sultan…
Persija Jakarta mengawali putaran kedua Liga 1 2024/2025 dengan hasil gemilang. Macan Kemayoran mengakhiri laga…
Skuad Bali United dalam dua musim terakhir telah menjadi korban tindakan rasisme oleh oknum suporter…
Putaran kedua kompetisi Liga 1 2024/25 akan segera dimulai di mana Bali United akan menjamu…
Bali United akan melakoni laga pembuka putaran kedua dengan menjamu Persik Kediri hari Minggu (12/1)…
Shin Tae-yong akhirnya buka suara usai dipecat PSSI dari kursi pelatih timnas Indonesia. Hal tersebut…