Categories: FootballLiga Inggris

Frank Lampard: Pierre-Emerick Aubameyang Punya Motivasi Tersendiri Menghadapi Arsenal

MSPORTS – Pelatih Chelsea Frank Lampard menyiapkan penyerangnya Pierre-Emerick Aubameyang agar bisa tampil melawan mantan timnya Arsenal pada Tabu (3/5) dini hari nanti. Lampard mengatakan penyerang asal Gabon tersebut memiliki motivasi tertentu saat kembali ke kandang the Gunners.

Dilansir dari situs resmi Chelsea, mantan pemain Arsenal tersebut dalam kondisi bugar dan bisa bermain saat the Blues bertamu ke Emirates Stadium. Kunjungan ini merupakan yang pertama sejak meninggalkan klub asal London Utara ini pada awal 2022 lalu setelah bermain selama empat musim.

Meski jarang bermain pada musim ini, Lampard yakin dengan kualitas yang ada dalam diri Aubameyang. Namun masih meragukan soal ketajaman serta kebugarannya karena jarang bermain pada musim ini.

Aubameyang yang kini telah berusia 33 tahun, minim waktu bermain saat hijrah ke Stamford Bridge pada musim panas lalu. Dari total 44 laga yang the Blues mainkan pada musim ini, ia hanya tampil dalam 20 laga dengan total 915 menit, serta mencatatkan tiga gol dan satu asis.

Penyerang asal Gabon ini masih belum bisa membantu Chelsea yang sulit mencetak gol pada musim ini. Namanya bahkan dicoret dalam daftar skuad di Champions League.

Namun ia telah kembali dan bermain sebagai pemain pengganti saat kalah dari Wolves dan Brentford.

“Ketika saya tiba, sudah jelas Aubameyang tidak banyak bermain musim ini. Tapi yang jelas adalah level pemain yang kami miliki,” kata Lampard, dikutip dari situs resmi Chelsea.

“Senang melihatnya bermain melawan Brentford dan terlihat seperti itu. Saya tidak ingin terlalu menekannya karena dia masih butuh waktu. Mungkin saya, dan kami, tidak memiliki waktu musim ini.”

Lampard sendiri lebih memiliki Kai Havertz yang telah bermain dalam 41 laga musim ini di lini depan, bersama Raheem Sterling dengan 33 laga, serta Joao Felix yang sudah tampil dalam 21 meski tiba pada Januari lalu.

Meski tidak memberi bocoran apakah Aubameyang akan bermain dari menit pertama saat melawan Arsenal, Lampard mengatakan penyerangnya itu memiliki motivasi tertentu melawan bekas timnya.

“Saya memiliki Auba, Kai, David Fofana. Tentu saja saya tidak akan membocorkan tim di sini tapi dia fit dan siap,” lanjut Lampard.

“Saya pikir kami semua berpikir kadang seorang pemain melawan bekas timnya memberikan mereka motivasi tertentu.”

“Saya sendiri belum tahu banyak soal Auba. Saya akan memilih posisi berdasarkan perasaan saya, perasaan saya atas bagaimana mereka latihan dan seperti apa struktur tim.”

Tio Prasetyon Utomo

42037

Recent Posts

Unai Emery Tegaskan Aston Villa Engga Sekedar Numpang Lewat di Liga Champions

Manajer asal Spanyol, Unai Emery menegaskan dirinya ingin Aston Villa menembus batas, dan menjadi pesaing…

19 jam ago

Jelang Hadapi Shakhtar Donetsk, Mikel Arteta Ingin Arsenal ‘Move On’

Pelatih Arsenal Mikel Arteta telah meminta timnya untuk menggunakan "rasa sakit" kekalahan pertama mereka dalam…

20 jam ago

Bintang Al-Hilal Neymar Kembali Beraksi, Tapi Akui Deg-degan Sebelum Pertandingan

Setelah menepi panjang akibat cedera lutut yang cukup parah, akhirnya Neymar kembali menjejakkan kaki di…

20 jam ago

Oleksandr Zinchenko Heran Dengan ‘Pendekatan Unik’ Mikel Arteta Di Arsenal

Bek Arsenal, Oleksandr Zinchenko, mengaku kalau Mikel Arteta adalah sosok pelatih yang unik dan inovatif.…

20 jam ago

Glen Johnson Sarankan Liverpool Jual Trent Alexander-Arnold Di Bulan Januari

Bintang Liverpool, Trent Alexander-Arnold, tengah menjadi sorotan hangat di bursa transfer. Rumor kepindahannya ke Real…

21 jam ago

Real Madrid Dilanda Badai Cedera, Antonio Rudiger Goyah Dengan Tawaran Menggiurkan Arab Saudi

Bintang Real Madrid, Antonio Rudiger, diklaim tengah mempertimbangkan untuk mengakhiri kariernya di Arab Saudi. Raksasa…

21 jam ago