MSPORTS – Chico Aura Dwi Wardoyo gagal melaju ke babak 16
besar French Open setelah dikalahkan oleh Kanta Tsuneyama, Selasa (25/10/2022).
Chico ditekuk oleh Kanta yang berasal dari Jepang secara
rubber set dengan durasi pertandingan mencapai 1 jam 18 menit.
Pada set pertama, Chico sebetulnya mampu menang dengan 21-19.
Ia yang sempat tertinggal hingga poin 12 mampu menyamakan kedudukan dan berbalik
unggul.
Pada set kedua, Kanta berbalik menang dengan skor yang sama.
Laga pada set kedua ini berjalan lebih sengit.
Menjelang akhir, Chico sebetulnya sempat unggul dengan
18-16. Namun, Kanta mampu mengejar dan meraih empat poin beruntun hingga
berbalik memimpin dengan 20-18.
Chico sempat menahannya dengan meraih satu poin tambahan
tetapi gagal memaksa poin setting.
Pada set ketiga, setelah sempat seri 1-1, Chico bisa unggul
hingga 8-5. Namun, Kanta kembali memperlihatkan kegesitannya sehingga poin
menjadi sama, 8-8.
Meski begitu, Chico tetap mampu mengamankan situasi karena
unggul cukup jauh kembali dengan 12-9. Namun, Kanta kembali menunjukkan apa
yang telah ia lakukan: mengejar.
Setelah poin sama menjadi seri 13-13, Kanta berbalik
memimpin. Pertandingan pun berbalik dikuasai oleh Kanta.
Chico sempat menyamakan kedudukan dua kali, yaitu pada poin
16-16 dan 18-18. Sayangnya, setelah itu, Kanta tidak lagi terkejar dan memastikan
kemenangan dengan 21-18.
Arne Slot mengungkapkan kelegaannya setelah Liverpool berhasil mengalahkan Real Madrid untuk pertama kalinya dalam 15…
Gelandang Manchester City, Rodri, mengatakan bahwa ia bermaksud untuk pulih dari cedera lutut serius sebelum…
Real Madrid asuhan Carlo Ancelotti mencatat kekalahan ketiga mereka dalam lima pertandingan Liga Champions. Terbaru,…
Kylian Mbappe mengawali kariernya sebagai pemain Real Madrid dengan kurang mengesankan, yang menyebabkan sorotan semakin…
Leicester City tampaknya menemukan sosok yang tepat untuk mengisi kursi panas di King Power Stadium.…
Borussia Dortmund berhasil meraih kemenangan ketika bertandang ke markas Dinamo Zagreb pada matchday kelima Liga Champions,…