MSPORTS – AC Milan meraih hasil yang mengecewakan setelah
kalah dengan skor 0-1 dari Torino di babak 16 besar Coppa Italia, Kamis (12/1/2023)
dini hari waktu Indonesia.
Hasil tersebut semakin menyakitkan karena Torino sebetulnya
bermain dengan sepuluh orang sejak menit 70. Tidak hanya itu, laga juga
berlanjut hingga babak tambahan waktu tetapi Milan justru kebobolan.
Ini pun menjadi laga kedua beruntun mereka gagal meraih
kemenangan. Sebelumnya, Rossoneri ditahan imbang 2-2 oleh AS Roma di Serie A
setelah sempat unggul dua gol terlebih dahulu.
Oleh karenanya, pelatih AC Milan, Stefano Pioli, meminta
para pemainnya untuk bangkit. Terlebih, pada pekan-pekan berikutnya, mereka
akan melawan tim-tim yang lebih kuat, salah satunya di Liga Champions.
“Tim harus bangkit dan menunjukkan kualitas serta ide mereka.
Sayangnya, dua hasil terakhir cukup kejam,” ungkap Pioli kepada media klub.
“Saya tidak berpikir kami menjauh dari performa kami. Namun,
jelas bahwa kami harus melakukan lebih. Ada kesulitan dan ada hal yang harus
segera kami perbaikan,” tegasnya.
“Di liga, di Supercoppa, di Liga Champions, kami akan
melawan tim yang berkualitas tinggi. Jadi, kami semua harus melakukan lebih,”
tambah Pioli.
Milan memang akan menghadapi periode yang cukup berat di
depan. Setelah melawan Lecce di Serie A, mereka akan bertemu dengan Inter Milan
dua kali dengan salah satunya di Supercoppa Italia, Lazio, dan Tottenham
Hotspur di Liga Champions.
PSSI melalui PT. Garuda Sepakbola Indonesia (GSI) berkolaborasi dengan Meta mengundang JKT48, untuk mengisi After…
Jay Idzes belum sempat membela timnas Indonesia dalam pertemuan terakhir kontra Jepang di Piala Asia…
Pelatih Shin Tae-yong semringah usai laga kelima Grup C putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026…
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengakui bahwa laga lanjutan Grup C putaran 3 Kualifikasi Piala…
Pelatih Jepang, Hajime Moriyasu, menyadari bahwa skuad timnas Indonesia semakin mewah usai pertemuan terakhir di…
Duel yang mempertemukan Jepang kontra timnas Indonesia pada lanjutan Grup C putaran 3 Kualifikasi Piala…