MSPORTS – Pembalap Mercedes, George Russell, mengatakan sudah meminta maaf kepada Carlos Sainz pasca menabrak pembalap Ferrari tersebut di tikungan pertama GP Amerika Serikat, Senin (24/10) lalu.
Pada insiden tersebut, Sainz yang start dari posisi pertama langsung disalip oleh Max Verstappen (Red Bull) yang meluncur lebih baik dari posisi kedua di Circuit of the Americas (COTA).
Namun petaka bagi Sainz yang disenggol dari belakang oleh Russell, yang sebelumnya mengalami lock-up di tikungan pertama.
Akibatnya Russell menerima penalti lima detik, namun masih dapat melanjutkan balapan dan finis di urutan kelima. Sedangkan Sainz sendiri langsung retired usai tabrakan tersebut.
“Pertama-tama, minta maaf kepada Carlos. Sudah menemuinya,” kata Russell, dikutip dari Motorsport.com
“Ketika saya masuk ke tikungan 1 dan saya melihat dia berada di luar Max saya menyangka dia akan mencoba tetap berada di sisi luar, dan saat dia mencoba masuk ke dalam, saya sudah berada di zona pengereman, dan kontak tidak bisa dihindarkan.”
“Tapi sebagai pembalap Anda harus sadar akan kemungkinan akan adanya mobil di depan.”
“Jika dia tetap berada di luar Max, sudah pasti saya akan baik-baik saja, karena saya berduel dengan Lewis, bukan dengan mobil di depan.”
“Saat Anda mengerem sebagai pembalap dan Anda mencoba masuk ke dalam, ini sulit. Seperti yang saya katakan, saya angkat tangan. Tidak ada yang bisa dikatakan lagi.”
Pelatih Mikel Arteta mendesak Arsenal untuk menemukan konsistensi, menjelang lawatan mereka ke markas West Ham…
Timnas Indonesia sudah mulai persiapan untuk menyambut pergelaran ASEAN Cup 2024 atau Piala AFF, dengan…
Arne Slot mengungkapkan kelegaannya setelah Liverpool berhasil mengalahkan Real Madrid untuk pertama kalinya dalam 15…
Gelandang Manchester City, Rodri, mengatakan bahwa ia bermaksud untuk pulih dari cedera lutut serius sebelum…
Real Madrid asuhan Carlo Ancelotti mencatat kekalahan ketiga mereka dalam lima pertandingan Liga Champions. Terbaru,…
Kylian Mbappe mengawali kariernya sebagai pemain Real Madrid dengan kurang mengesankan, yang menyebabkan sorotan semakin…