MGOALINDO – AS Roma menutup perjalanan mereka di Serie A musim 2021/2022 dengan cukup positif. Mereka menang meyakinkan atas Torino dengan skor 3-0 pada Sabtu (21/5/22) dini hari WIB.
Hasil ini membuat mereka memastikan satu tiket Liga Eropa musim depan. Pasalnya, skuad asuhan Jose Mourinho kini mengoleksi 63 poin.
Jumlah tersebut tidak akan bisa terkejar oleh Fiorentina dan Atalanta yang memiliki 59 poin, meskipun keduanya baru akan bermain Minggu dini hari besok.
Itu artinya, Roma tidak perlu lagi berharap untuk bisa lolos lewat jalur juara Liga Konferensi Eropa. Ya, seperti diketahui, mereka akan menghadapi Feyenoor di kompetisi kasta ketiga antarklub Eropa tersebut, Kamis (26/5/22) nanti. Namun, Roma pastinya jelas tetap akan mengincar untuk menjadi juara.
Dalam pertandingan melawan Torino ini, dua pemain tampil mencolok. Pertama adalah Tammy Abraham yang sukses mencetak dua gol, yaitu pada menit 33 dan 42 lewat titik penalti.
Kedua adalah kapten mereka, Lorenzo Pellegrini yang mencetak gol terakhir pada menit 78, juga lewat titik penalti. Selain itu, Pellegrini juga menjadi pemberi assist untuk gol pertama Abraham.
Sementara itu bagi Torino, kekalahan membuat mereka menutup musim dengan koleksi 50 poin. Saat ini, mereka ada di peringkat ke-11 dan dipastikan tidak akan lagi turun ke bawah karena Udinese saja yang paling terdekat memiliki 44 poin.
Graham Potter, mantan pelatih Chelsea, resmi ditunjuk sebagai manajer baru West Ham United. Potter menandatangani…
Real Madrid saat init tengah bekerja untuk memperpanjang kontrak Vinicius Junior, yang habis pada 2027.…
Masa depan Ronald Araujo di Barcelona semakin dipenuhi tanda tanya setelah negosiasi perpanjangan kontraknya menemui…
Nottingham Forest menjadi klub Liga Primer teranyar yang dikaitkan dengan kepindahan gelandang Juventus Douglas Luiz,…
Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti menegaskan tim asuhannya punya motivasi untuk kembali menjadi juara Piala…
Didier Deschamps akan meninggalkan jabatannya sebagai pelatih kepala Prancis, saat kontraknya berakhir pada akhir Piala…