Categories: MotoGPMotoGP News

GP Valencia; Miller Pimpin FP3, Quartararo dan Bagnaia Lolos ke Q2

MSPORTS – Pembalap Ducati, Jack Miller, menjadi yang tercepat di sesi latihan ketiga (FP3) dan waktu kombinasi sesi latihan MotoGP Valencia, Sabtu (5/11). Pada sesi yang dipenuhi pembalap crash, dua pesaing utama kejuaraan musim ini Fabio Quartararo dan Fabio Quartararo berhasil lolos ke Q2 di menit-menit akhir.

Belum dua menit sesi ini berjalan ketika pembalap VR46 Ducati, Marco Bezzecchi, jatuh di tikungan tujuh dan membuat motornya terbakar.

Setelah red flag untuk membersihkan motornya, sesi ini kembali berjalan. Miller yang mencatatkan waktu 01:29,9210, berhasil menjadi yang tercepat.

Karena kondisi trek yang dingin, banyak pembalap yang bisa mencatatkan waktu yang lebih cepat, namun hal ini membuat beberapa pembalap kesulitan untuk memanaskan bannya saat baru keluar trek.

Banyak pembalap yang jatuh karena kehilangan grip ban depan pada balapan kali ini. Selain Bezzecchi yang dua kali crash, Brad Binder juga menjadi salah satu yang crash. Namun pembalap KTM ini berhasil masuk ke tiga besar dengan waktu 1:30.188.

Sedangkan pembalap lain yang crash, Bezzecchi, Maverick Vinales (Aprilia), Takaaki Nakagami (LCR), Raul Fernandez (Tech3), Darryn Binder (RNF), Enea Bastianini (Gresin), gagal lolos menembus ke 10 besar waktu kombinasi latihan.

Juara bertahan Fabio Quartararo (Yamaha) berhasil masuk ke posisi lima, di belakang Luca Marini (VR46) di posisi empat.

Sedangkan pemimpin klasemen Bagnaia sempat terlempar dari posisi 10 besar di beberapa menit terakhir. Namun ia berhasil merangsek masuk ke posisi 9 untuk lolos otomatis ke ke Q2.

Marc Marquez yang juga sempat berada di luar posisi 10 besar, berhasil naik ke posisi enam, lebih cepat dari Aleix Espargaro dan Jorge Martin. Sedangkan Joan Mir menutup posisi 10 besar.

Berikut hasil waktu kombinasi sesi latihan pasca FP3, Sabtu (5/11):

Tio Prasetyon Utomo

42037

Share
Published by
Tio Prasetyon Utomo

Recent Posts

Hasil Liga Inggris: Liverpool 3-1 Leicester City

Liverpool tampil tangguh saat menaklukkan perlawanan Leicester City dengan skor apik 3-1, dalam duel Boxing Day Liga Primer 2024/25,…

4 jam ago

Hasil Liga Inggris: Wolverhampton 2-0 Manchester United

Manchester United kembali menelan kekalahan, setelah menyerah dengan skor 2-0 dari tuan rumah Wolverhampton, dalam duel…

5 jam ago

Hasil Liga Inggris: Chelsea 1-2 Fulham

Tren positif Chelsea harus terhenti, setelah mereka kena comeback oleh Fulham dengan skor 2-1, di laga pekan ke-18 Liga…

7 jam ago

Hasil ASEAN Cup 2024: Singapura 0-2 Vietnam

Vietnam berhasil meraih kemenangan dramatis dengan skor 2-0 atas tuan rumah Singapura, di leg pertama semifinal…

8 jam ago

Hasil Liga Inggris: Manchester City 1-1 Everton

Manchester City belum juga bisa keluar dari mimpi buruk, setelah gagal menang melawan Everton usai bermain imbang 1-1,…

12 jam ago

Barito Putera Lakukan Evaluasi dan Datangkan Pemain Baru

Barito Putera terus melakukan evaluasi jelang berakhirnya putaran pertama Liga 1 2024/25. Mengingat posisinya yang…

17 jam ago