Penyerang Iran Mehdi Taremi dilaporkan sudah setuju untuk bergabung dengan Inter Milan, dengan status bebas transfer dari FC Porto pada akhir musim.
Kontrak pemain berusia 31 tahun itu bersama Porto akan kadaluarsa di akhir musim, sehingga dirinya bisa pindah ke Stadion San Siro dengan cuma-cuma.
Menurut pakar transfer Fabrizio Romano, Taremi akan menandatangani kontrak berdurasi dua tahun hingga 2026, dengan opsi perpanjangan untuk kampanye selanjutnya.
Taremi akan menuntaskan tes medis lebih dulu sebelum menandatangani kontraknya dengan La Beneamata.
Nerazzurri memenangkan perburuan dalam mendapatkan tanda tangan Taremi, melawan rival sekota, AC Milan, yang mencoba mengontraknya musim panas lalu.
Hadirnya Taremi tentunya akan menambah daya gedor Inter musim depan, yang saat ini masih dihuni duo mematikan Lautaro Martinez dan Marcus Thuram.
Taremi menjelma menjadi bomber menakutkan sejak bergabung dengan Porto pada 2020. Secara total ia sudah mengemas 86 gol dan mencetak 53 assist dari 171 laga. Namun musim ini, Taremi baru membuat enam gol dari 24 penampian untuk Si Naga.
Selain Taremi, Piotr Zielinski juga diperkirakan bakal bergabung dengan raksasa Serie A tersebut dengan status bebas transfer, setelah kontraknya dengan Napoli berakhir.
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, pasang badan usai timnas Indonesia dikalahkan Jepang dengan skor 0-4…
Jepang meraih kemenangan 0-4 atas timnas Indonesia pada lanjutan Grup C putaran 3 Kualifikasi Piala…
Basis suporter Ultras Garuda membuat koreografi dengan tema kesuksesan timnas Indonesia yang pernah membantai Jepang…
Terdapat empat nama yang tidak masuk dalam daftar susunan pemain timnas Indonesia kelima Grup C…
Laga kelima Grup C putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia antara timnas Indonesia…
Suasana tegang terjadi dalam face-off terakhir pada duel tinju yang mempertemukan Mike Tyson vs Jake…