Categories: FootballWorld Cup

Guillermo Ochoa Siap Pimpin Pemain Muda Meksiko di Piala Dunia

MSPORTS – Kiper tim nasional Meksiko, Guillermo Ochoa, yang tampil dalam Piala Dunia kelimanya mengatakan dirinya siap memimpin para pemain muda Meksiko di turnamen akbar yang digelar di Qatar ini.

Meksiko yang lolos ke Piala Dunia meski gagal menjadi juara grup di kualifikasi zona CONCACAF, selalu gagal melewati babak 16 besar di Piala Dunia sejak 1994 lalu.

Tim asuhan Gerardo Martino tersebut harus melewati Polandia, Argentina, dan Arab Saudi untuk lolos dari Grup C.

Sejak edisi terakhir Piala Dunia pada 2018 lalu, Meksiko kehilangan salah satu pemain terbaiknya, Rafael Marquez, karena pensiun. Martino juga tidak memanggil  Javier Hernandez yang merupakan pencetak gol terbanyak Meksiko.

“Ada banyak pemain muda yang belum memiliki pengalaman di Piala Dunia,” kata Ochoa dikutip dari Reuters, dalam jumpa pers menjelang laga kontra Polandia yang akan digelar pada Selasa, (22/11) malam WIB.

“Sebagian dari tugas saya untuk membawa hal normal dan ketenangan pada sesi latihan setiap hari karena mudah untuk terbawa emosi di Piala Dunia, baik untuk permainan bagus atau sebuah kesalahan.”

Meksiko dan Polandia telah bertemu dalam sembilan kesempatan dengan kedua tim sama-sama meraih tiga kemenangan dan tiga kali imbang. Namun Polandia belum pernah mengalahkan meksiko sejak 1978 lalu, satu-satunya pertemuan pada Piala Dunia.

Lini pertahanan Meksiko akan terfokus pada bintang Polandia, Robert Lewandowski. Penyerang Barcelona berusia 34 tahun ini akan berupaya menebus performa buruk pada Piala Dunia sebelumnya.

“Di atas kertas kami memiliki lawan yang sudah terlihat pada babak selanjutnya,” lanjut Ochoa yang kini sudah berusia 37 tahun.

“Tapi kami tahu kami memiliki tim yang bisa berkompetisi dan berusaha keras. Kami ingin lolos. Tidak ada lawan yang mudah.”

Ochoa yang kini membela klub liga Meksiko, Club América, sudah tampil dalam 131 pertandingan bersama tim nasional. Namun jumlah ini masih kalah jauh dari sang kapten, Andrés Guardado, yang sudah tampil dalam 178 pertandingan.

Tio Prasetyon Utomo

42037

Recent Posts

Thierry Henry: Kalau Unai Emery Masih Di Arsenal, Manchester City Pasti Sudah Dilewati

Legenda Arsenal, Thierry Henry, tampak merindukan sosok Unai Emery di Arsenal. Ahli taktik asal Spanyol…

8 jam ago

Jorge Martin Percaya Diri Jadi Juara MotoGP 2024

Pebalap Pramac Racing, Jorge Martin, mengutarakan ambisinya di sisa MotoGP 2024 ini. Ajang tersebut kini…

8 jam ago

Putuskan Absen Bela Belgia, Romelu Lukaku Pilih Fokus Di Napoli Sampai 2025

Penyerang Napoli, Romelu Lukaku, telah memberi tahu Federasi Sepakbola Belgia bahwa ia tidak akan bermain…

8 jam ago

Gleison Bremer Cedera, Juventus Kejar Jasa Bek Arsenal Jakub Kiwior

Laporan di Italia mengklaim Juventus akan mencoba merekrut bek tengah pada jendela transfer Januari, dengan…

8 jam ago

Ruud Gullit: Joshua Zirkzee Harusnya Gabung AC Milan, Bukan Malah Ke Manchester United

Penyerang Belanda, Joshua Zirkzee, meninggalkan Bologna musim panas lalu untuk pindah ke Manchester United. Dia…

11 jam ago

Kalah Dari Lille Di Liga Champions, Ruang Ganti Real Madrid ‘Heboh’

Rekor tak terkalahkan Real Madrid dalam 36 pertandingan berakhir saat mereka kalah 1-0 dari Lille…

11 jam ago