Categories: Formula 1Other Sports

Haas Resmi Pecat Nikita Mazepin

MGOALINDO – Tim Haas Formula 1 resmi memutuskan kontrak dengan salah satu pembalapnya, Nikita Mazepin pada Sabtu (5/3), yang merupakan pembalap asal Rusia. Haas juga mengumumkan mereka memutuskan kontrak dengan titel sponsor mereka Uralkali. 

Dalam pernyataan resminya, tim Haas mengatakan, “Tim Haas F1 telah memiliih untuk memutuskan kontrak, dengan efek langsung, dengan sponsor Uralkali dan pembalap Nikita Mazepin.

“Seperti dengan komunitas Formula 1, kami terkejut dan sedih dengan invasi ke Ukraina dan berharap untuk berakhirnya konflik secara cepat dan damai,” tulis tim asal Amerika Serikat ini. 

Uralkali, perusahaan yang dibawa Mazepin ke tim Haas merupakan perusahaan asal Rusia, sebagian dimiliki oleh ayah Mazepin, Dmitry, yang memiliki kaitan erat dengan Presiden Rusia Vladimir Putin. 

Pada tes pramusim di Barcelona lalu, Haas sudah mencabut logo dan warna Uralkali yang melambangkan warna bendera Rusia. Alhasil Haas tampil dengan warna mobil putih polos pada hari terakhir tes pramusim tersebut. 

Sejak munculnya konflik ini, Formula 1 dan badan olahraga lain telah melarang atlet asal Rusia dan Belarusia untuk bertanding membawa nama dan bendera Rusia. 

Sejak berita ini disiarkan, belum ada laporan terkait siapa pengganti Mazepin di tim Haas.

Namun dalam wawancara terakhirnya dengan Speed City Broadcasting, bos tim Haas, Gunther Steiner mengatakan Pietro Fittipaldi akan menjadi pilihan pertama jika Mazepin tidak bisa balapan. 

“Jika Nikita tidak bisa balapan karena satu dan lain hal, panggilan pertama akan ke Pietro,” kata Steiner. 

“Tentu saja dia sudah bersama kami selama beberapa tahun, lalu kita akan melihat apa yang kita lakukan nanti. 

“Tapi maksud saya, Pietro selalu bersama kami untuk suatu alasan.

“Tahun lalu, kami perlu pembalap cadangan, dengan adanya Covid, jadi dia selalu bersama kami. 

“Dia tahu tim ini, he tahu mengendarai mobil ini. Tak ada orang lain yang lebih baik dari Pietro untuk saat ini.”

Fittipaldi tak asing dengan tim Haas dan sudah balapan dengan tim ini. Pada 2020, ia menggantikan Romain Grosjean di Sakhir dan Abu Dhabi GP setelah Grosjean mengalami kecelekaan berat. 

Tio Prasetyon Utomo

42037

Share
Published by
Tio Prasetyon Utomo

Recent Posts

Amad Diallo Bersinar, Bawa Manchester United ke Jalur Kemenangan

Nama Amad Diallo kembali menjadi sorotan setelah penampilan gemilangnya membawa Manchester United meraih kemenangan 2-0…

16 menit ago

Thierry Henry: Xavi-lah yang Meletakkan Dasar Kesuksesan Barcelona Saat Ini

Barcelona sedang berada di puncak performa mereka musim ini di bawah asuhan pelatih baru, Hansi…

21 menit ago

Paul Scholes Sarankan Ruud Van Nistelrooy Cabut Dari Manchester United & Jadi Manajer Di Klub Lain

Masa depan Ruud van Nistelrooy sebagai manajer interim Manchester United menjadi perbincangan hangat di kalangan…

27 menit ago

Kevin Diks Resmi Jadi WNI, Segera Perkuat Timnas Indonesia!

Bek FC Copenhagen, Kevin Diks, resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) setelah menjalani proses naturalisasi.…

32 menit ago

Krisis Di Santiago Bernabeu? Legenda Arsenal Yakin Real Madrid Akan Bangkit

Kekalahan telak dari Barcelona dan AC Milan telah mengguncang Real Madrid. Los Blancos yang biasanya…

37 menit ago

Piala AFF Futsal 2024 – Cukur Thailand, Timnas Indonesia Tembus ke Final

Timnas Futsal Indonesia meraih kemenangan 5-1 atas Thailand pada semifinal Piala AFF Futsal 2024 di…

6 jam ago