Hadapi Uzbekistan di Semifinal, Mampukah Timnas Indonesia U-23 Cetak Sejarah Baru di Piala Asia?

Timnas Indonesia U-23 akan menghadapi Timnas Uzbekistan U-23 dalam babak semifinal Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, pada Senin (29/4). Pertandingan antara kedua tim dijadwalkan dimulai pukul 21.00 WIB.

Pada babak 8 Besar sebelumnya, Timnas Indonesia menunjukkan performa yang solid dengan meraih kemenangan atas Korea Selatan melalui adu penalti dengan skor akhir 11-10. Selain itu, mereka juga berhasil mengalahkan Australia dan Yordania dalam fase grup, menciptakan kejutan dalam turnamen ini.

Di sisi lain, Uzbekistan, yang telah menjadi finalis pada Piala Asia U-23 edisi 2022 dan 2018, menampilkan performa yang sesuai dengan harapan pada edisi 2024. Uzbekistan berhasil mengalahkan juara bertahan Arab Saudi pada babak 8 Besar dan meraih kemenangan dalam tiga pertandingan fase grup.

Pertemuan terakhir antara kedua tim terjadi pada Asian Games 2022, dimana Timnas Indonesia U-23 yang dilatih oleh Indra Sjafri, mengalami kekalahan 2-0. Pada pertandingan tersebut, Ernando Ari, Rizky Ridho, dan Ramadhan Sananta turut bermain sejak awal.

Prakiraan Susunan Pemain

Timnas Indonesia U-23 (3-4-2-1): Ernando Ari; Muhammad Ferarri, Rizky Ridho, Justin Hubner; Fajar Faturrahman, Ivar Jenner, Nathan Tjoe-A-On, Pratama Arhan; Witan Sulaeman, Marselino Ferdinan; Ramadhan Sananta.

Pelatih: Shin Tae-yong.

Timnas Uzbekistan U-23 (4-2-3-1): Abduvohid Nematov; Saidazamat Mirsaidov, M. Khamraliev, Abdukodir Khusanov, Ibrokhimkhalil Yuldoshev; Umarali Rakhmonaliev, Diyor Holmatov; Abbosbek Fayzullayev, Jasurbek Jaloliddinov, Ruslanbek Jiyanov; Husain Norchaev.

Pelatih: Timur Kapadze.

Muhammad Gemilang

42040

Recent Posts

Hasil Crystal Palace Musim Lalu Buat Orang Berekspektasi Tinggi

Manajer Crystal Palace Oliver Glasner mengatakan penampilan apik mereka di akhir musim lalu membuat banyak…

11 menit ago

Resmi! Graham Arnold Mengundurkan Diri dari Timnas Australia

Pelatih Australia Graham Arnold telah resmi mengundurkan diri dari jabatannya per 20 September 2024. Hal…

23 menit ago

Bagas Adi Optimistis Bali United Kalahkan Malut United

Bek Bali United, Bagas Adi Nugroho dipastikan akan mengisi lini belakang di laga pekan keenam…

33 menit ago

Nova Arianto Senang Timnas Indonesia U-17 Dapat Pelajaran Berharga

Pelatih Timnas Indonesia U-17 Nova Arianto mengaku puas dengan kinerja para pemain dalam uji tanding…

39 menit ago

Indra Sjafri Panggil 30 Pemain untuk Kualifikasi Piala Asia U-20 2025

Pelatih kepala Timnas Indonesia U-20, Indra Sjafri umumkan 30 pemain untuk persiapan menuju babak kualifikasi…

43 menit ago

Bali United Siap Hadapi Malut United di Kandang Sang Lawan

Bali United akan melakoni pekan keenam Liga 1 2024/2025 dengan menghadapi tuan rumah Malut United.…

49 menit ago