Hajar Fiorentina Tiga Gol Tanpa Balas, Inter Milan Tantang Napoli di Final Supercoppa Italiana

Inter Milan berhasil memenangkan laga semifinal Supercoppa Italiana 2023 dengan skor meyakinkan 3-0 melawan Lazio, yang digelar di Al-Awwal Park, Riyadh, Sabtu (20/1) dini hari WIB.

Marcus Thuram mencetak gol melalui sontekan jarak dekat setelah memanfaatkan crossing yang disodorkan oleh Federico Dimarco lewat backheel di babak pertama. Pada babak kedua, Hakan Calhanoglu berhasil mencetak gol melalui eksekusi penalti, dan Davide Frattesi mencetak tembakan yang membuat skor menjadi 3-0.

Dengan hasil ini, Nerazzurri berhak melangkah ke partai final Supercoppa Italiana dan akan menghadapi Napoli, yang sebelumnya berhasil memulangkan Fiorentina. Final tersebut dijadwalkan akan berlangsung pada Selasa (23/1) dini hari WIB mendatang.

Inter mencoba tampil agresif sejak awal babak pertama, meskipun Lazio secara perlahan mampu mengendalikan jalannya permainan. Tidak ada peluang berbahaya yang dihasilkan oleh kedua tim dalam 15 menit pertama.

Inter membuka keunggulan pada menit ke-17 melalui gol Thuram, dan setelah kembali dari kamar ganti, Calhanoglu sukses mencetak gol penalti setelah Lautaro dijatuhkan oleh Pedro di kotak penalti.

Keunggulan Inter semakin membesar pada menit ke-87 melalui gol Frattesi. Tidak ada gol tambahan yang tercipta hingga akhir pertandingan, dan skor akhir menjadi 3-0 untuk keunggulan tim asuhan Simone Inzaghi.

Susunan Pemain

Inter Milan: Yann Sommer; Benjamin Pavard, Francesco Acerbi, Alessandro Bastoni; Matteo Darmian, Nicolo Barella, Hakan Calhanoglu, Henrikh Mkhitaryan, Federico Dimarco; Marcus Thuram, Lautaro Martinez.

Lazio: Ivan Provedel; Manuel Lazzari, Mario Gila, Alessio Romagnoli, Adam Marusic; Matteo Guendouzi, Nicolo Rovella, Matias Vecino; Felipe Anderson, Ciro Immobile, Pedro.

Muhammad Gemilang

42040

Recent Posts

Juara AFF 2024, Menpora Pastikan Dukungan Pemerintah untuk Futsal Indonesia

Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Dito Ariotedjo memastikan pemerintah bakal memberikan dukungan…

5 jam ago

Juara AFF 2024, Menpora Apresiasi Tinggi Keberhasilan Timnas Futsal Indonesia

Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Dito Ariotedjo mengapresiasi capaian prestasi yang diukir…

6 jam ago

Pernah Main di Liga Jepang, Justin Hubner: Jangan Takut Lawan Mereka!

Bek timnas Indonesia Justin Hubner mengungkapkan untuk jangan terlalu takut melawan Jepang, jelang pertemuan keduanya di…

6 jam ago

Justin Hubner Bakal Manfaatkan Segala Cara Demi Bawa Indonesia Atasi Jepang

Bek timnas Indonesia Justin Hubner siap memanfaatkan segala cara untuk mengatasi perlawanan Jepang, di laga putaran…

6 jam ago

Shin Tae-yong Pastikan Kevin Diks Bisa Tampil Lawan Jepang

Pelatih tim nasional Indonesia Shin Tae-yong memastikan bek tengah Kevin Diks akan bermain pada pertandingan putaran…

6 jam ago

Shin Tae-yong Matangkan Persiapan Indonesia Jelang Lawan Jepang

Timnas Indonesia terus mematangkan persiapan jelang melawan Jepang pada pertandingan babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia…

6 jam ago