Howard Webb: Aturan FIFA Buat Wasit Tak Bisa Intervensi Gol Luis Diaz
Foto: Twitter/FA_PGMOL
MSPORTS –
Kepala Badan Wasit Inggris (PGMOL), Howard Webb, menyatakan bahwa aturan FIFA
membuat wasit tidak bisa mengintervensi gol kontroversial Luis Diaz.
Seperti diketahui,
dalam laga antara Liverpool melawan Tottenham Hotspur pada 30 September, Luis
Diaz sempat mencetak gol pada menit 34. Namun, wasit menganulirnya.
Usai laga, terungkap
bahwa gol tersebut seharusnya sah karena sang pemain berada dalam posisi onside.
PGMOL pun
meminta maaf terkait hal ini dan menyatakan bahwa terdapat kesalahan dalam
pengambilan keputusan. Mereka kemudian merilis percakapan antara para wasit di
laga tersebut.
Kesalahan
tersebut kemudian diketahui berasal dari wasit Video Assistant Referee (VAR),
Darren England. Ia keliru memberikan instruksi kepada wasit di lapangan, Simon
Hooper.
Di dalam
percakapan tersebut, seorang petugas pengatur tayangan ulang kemudian
mengingatkan England bahwa sudah terjadi kesalahan.
Namun,
England menyatakan bahwa dirinya tidak bisa melakukan apa pun karena
pertandingan yang sudah kembali berjalan.
Webb
kemudian menyatakan bahwa sikap England tersebut memang sesuai dengan aturan
dari FIFA di mana mereka tidak bisa mengintervensi pertandingan ketika sudah
kembali berlanjut.
“Di titik
tersebut, mereka mempertimbangkan apakah mereka bisa mengintervensi untuk mengehentikan
pertandingan. Namun, mereka menyadari bahwa aturan yang dipasang oleh FIFA dan
IFAB tidak memperbolehkan itu,” kata Webb dikutip Sky Sports.
Webb pun
menyatakan bahwa FIFA dan IFAB (Organisasi Pembuat Aturan Sepak Bola) memang
sudah khawatir dengan aturan tersebut sejak VAR mulai diterapkan.
Kini, Webb
yakin bahwa FIFA dan IFAB akan melakukan evaluasi soal aturan itu.
Picks and Pick'em is here!
More teams, more wins. Join a public league and draft instantly.