Iga Swiatek Kritisi US Open Karena Gunakan Bola Berbeda untuk Pria dan Wanita

Tio Prasetyon Utomo

August 19, 2022 · 1 min read

Iga Swiatek Kritisi US Open Karena Gunakan Bola Berbeda untuk Pria dan Wanita
Other Sports | August 19, 2022
Iga Swiatek Kritisi US Open Karena Gunakan Bola Berbeda untuk Pria dan Wanita

MSPORTS – Tunggal putri nomor satu dunia, Iga
Swiatek, mengkritik kebijakan US Open yang menggunakan bola berbeda untuk
pemain pria dan wanita.

Salah satu turnamen Grand Slam ini menggunakan
bola yang lebih berat bagi pemain wanita dan merupakan satu-satunya turnamen Grand
Slam yang menerapkan kebijakan ini.

US Open 2022 sendiri akan mulai berlangsung
pada 29 Agustus mendatang hingga 11 September.

“Jelas, kami membuat lebih banyak kesalahan
(menggunakan bola tersebut). Saya pikir itu bukan hal yang bagus untuk dilihat
secara visual,” kata Swiatek dikutip dari Eurosport.

“Saya tidak tahu mengapa itu berbeda dari yang
digunakan di kategori pria. Lima belas tahun lalu, wanita mungkin mendapat
cedera siku. Namun, sekarang kami lebih siap secara fisik dan saya pikir itu
tidak akan terjadi,” lanjutnya.

“Saya merasa cukup sulit untuk mengontrolnya.
Namun, semua orang memiliki kondisi yng sama. Jadi, kami harus mengatasinya. Jujur,
saya tidak paham mengapa itu berbeda,” ujar petenis asal Polandia ini.

“Saya pikir, bola tersebut sangat buruk.
Terutama setelah tiga pertandingan yang sulit. Bolanya semakin berat. Pada
akhirnya, anda bahkan tidak bisa melakukan servis hingga 170km per jam karena
akan melayang luar biasa,” tambah Iga.

“Saya pikir bolanya sangat buruk,” pungkas Iga.