Categories: Other SportsTennis

Iga Swiatek Tumbangkan Beatriz Haddad Maia Untuk Capai Final Roland Garros

MSPORTS – Petenis tunggal putri nomor satu dunia Iga Swiatek lolos ke babak final Prancis Terbuka untuk ketiga kalinya, usai menang 6-2, 7-6(7) atas unggulan ke-14 asal Brazil Beatriz Haddad Maia pada Jumat (9/6) dini hari WIB.

Kemenangan ini membuat Swiatek akan memainkan final Grand Slam keempat dalam kariernya. Petenis asal Polandia berusia 22 tahun ini akan menghadapi petenis non unggulan Ceko berusia 26 tahun, Karolina Muchova, pada partai puncak yang akan berlangsung pada Sabtu (10/6) malam WIB.

Bermain di Court Philippe-Chatrier, Swiatek yang belum kehilangan set menuju partai semifinal, mengawali pertandingan dengan buruk. Haddad Maia yang pernah mengalahkan Switek di Toronto, langsung meraih empat poin pertama untuk mematahkan servis Swiatek.

Namun Swiatek langsung merespons dan langsung mengonversi breakpoint. Sementara Haddad Maia berhasil mempertahankan servis untuk pertama kalinya untuk menjadikan skor 2-2.

Setelah itu Swiatek langsung menunjukkan dominasinya, di lapangan yang menjadi saksi kesuksesannya saat menjadi juara Roland Garros pada 2020 dan 2022 lalu untuk menang 6-2.

Pada set kedua, Swiatek langsung mendapatkan tekanan saat servis, namun masih bisa mempertahankannya. Levelnya yang sedikit menurun membuat Haddad Maia mampu mengonversi breakpoint servis kedua Swiatek dan unggul 3-1.

Seperti di set pertama, Swiatek kembali bangkit. Sementara Haddad Maia mampu memberikan perlawanan terberat bagi Swiatek sepanjang Roland Garros tahun ini.

Pertandingan ini menjadi yang terpanjang bagi Swiatek di turnamen ini saat Haddad Maia memaksa set kedua menuju babak tiebreak.

Haddad Maia berada dalam kondisi menguntungkan saat unggul 5-3 pada tiebreak. Namun Swiatek kembali bangkit dan menggagalkan upaya Haddad Maia untuk memaksa pertandingan ke set ketiga.


Pada partai final, Swiatek akan menghadapi Muchova, yang sebelumnya berhasil menyingkirkan unggulan kedua Aryna Sabalenka.

Swiatek sebelumnya hanya sekali berhadapan dengan Muchova. Saat itu Swiatek yang baru berusia 17 tahun, kalah dalam tiga set 4-6, 6-1, 6-4 di Praha pada 2019 lalu.

Tio Prasetyon Utomo

42037

Share
Published by
Tio Prasetyon Utomo

Recent Posts

Piala AFF Futsal 2024 – Cukur Thailand, Timnas Indonesia Tembus ke Final

Timnas Futsal Indonesia meraih kemenangan 5-1 atas Thailand pada semifinal Piala AFF Futsal 2024 di…

5 jam ago

Menpora Ingin Timnas Esport Indonesia Berprestasi di Tingkat Dunia

Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora), Dito Ariotedjo, secara resmi melepas timnas Esport Indonesia…

7 jam ago

Erick Thohir Revisi Target Realistis Timnas Indonesia di Putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, meninjau kembali target realistis untuk timnas Indonesia pada Grup C…

8 jam ago

Erick Thohir Jamin Keselamatan Suporter Tim Tamu saat Away ke Kandang Timnas Indonesia

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menjamin keselamatan suporter tim tamu saat away ke kandang timnas…

8 jam ago

Kevin Diks Disumpah Hari Ini, akan Jadi Pengganti Mees Hilgers yang Terancam Absen

Calon pemain timnas Indonesia, Kevin Diks dijadwalkan diambil sumpah kewarganegaraan di Denmark, Jumat (8/11/2024) waktu…

9 jam ago

Usai Sidak SUGBK Jelang Dipakai Timnas Indonesia, Erick Thohir: Terbaik yang Pernah Saya Rasakan

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, telah meninjau kesiapan Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan,…

9 jam ago