Iker Casillas Sempat Ngaku Gay, Ternyata Akunnya Diretas
MSPORTS – Mantan bintang tim nasional Spanyol dan Real Madrid, Iker Casillas, sempat mengaku dirinya adalah gay di Twitter-nya, sebelum menghapus tweet tersebut dan mengaku akunnya diretas.
Kapten yang memimpin timnas Spanyol menjadi juara Piala Dunia dan Piala Eropa ini mengatakan melalui media sosialnya, “saya harap Anda menghormati saya: saya gay.”
Tweet tersebut kemudian dibalas oleh mantan kapten Barcelona, Carles Puyol.
“Ini saatnya mengungkapkan cerita kita,” tulis Puyol.
Kendati demikian, Casillas menghapus tweet tersebut dan mengaku akunnya tersebut diretas.
Ia kemudian meminta maaf kepada pengikutnya serta komunitas LGBT.
“Akun diretas. Untungnya semuanya telah diatasi. Maaf kepada semua pengikut saya. Dan tentu saja, minta maaf yang lebih besar kepada komunitas LGBT,” tutur Casillas yang kini berusia 41 tahun.
Puyol juga kemudian menghapus tweet tersebut dan memberi klarifikasi bahwa hal tersebut adalah sebuah candaan.
“Saya salah. Maaf atas candaan konyol tanpa bermaksud buruk tapi tentu tidak pantas,” tulis Puyol.
“Saya paham ini bisa menyakiti perasaan. Hormat dan dukungan saya untuk komunitas LGBTQ+.”
Cassillas merupakan salah satu penjaga gawang terbaik yang memiliki segudang gelar bersama Real Madrid dan timnas Spanyol. Ia telah 167 kali membela La Roja dan juara di Piala Dunia dan dua kali di Piala Eropa.
Sedangkan bersama Madrid, ia telah bermain sebanyak 725 kali dan memenangkan lima titel LaLiga dan tiga Champions League.
Ia kemudian gantung sepatu setelah menderita gagal jantung saat latihan bersama klub terakhirnya, Porto, pada 2020 lalu.
Picks and Pick'em is here!
More teams, more wins. Join a public league and draft instantly.