Indonesia Lolos Ke Babak 16 Besar Piala Asia, Jordi Amat Yakin Skuad Garuda Bakal Sulitkan Australia

Tio Prasetyon Utomo

January 26, 2024 ยท 1 min read

Indonesia Lolos Ke Babak 16 Besar Piala Asia, Jordi Amat Yakin Skuad Garuda Bakal Sulitkan Australia
Football | January 26, 2024
Skuad Garuda memastikan tiket ke fase gugur lewat jalur peringkat tiga terbaik setelah Kirgizstan bermain imbang 1-1 dengan Oman.

Indonesia sukses mencetak sejarah setelah lolos ke babak 16 besar Piala Asia untuk pertama kalinya. Kepastian tersebut didapat usai Kirgizstan bermain imbang 1-1 dengan Oman, yang membuat Skuad Garuda lolos lewat jalur peringkat tiga terbaik.

Di babak 16 besar nanti, tim asuhan Shin Tae-yong bakal menghadapi Australia, yang lolos dengan status juara Grup B, di Jassim bin Hamad Stadium, Minggu (28/1) malam WIB.

Membahas soal lolosnya Indonesia ke babak 16 besar, Jordi Amat mengaku sangat bangga dan mengakui bahwa grup yang berisikan Jepang, Irak dan Vietnam adalah grup yang sulit.

“Kami membuat sejarah kawan! Ini gila, kami layak mendapatkannya. Kami menghadapi grup yang sangat sulit, tapi kami berhasil. Kami berhasil melakukannya berkat dukungan dari Anda [masyarakat Indonesia],” ujar Jordi kepada wartawan.

Menghadapi Australia, Jordi menegaskan bahwa dia dan rekan satu timnya akan memberikan yang terbaik agar langkah Indonesia di Piala Asia 2023 bisa lebih jauh lagi.

“Semua orang yang bersatu, di sini adalah keluarga besar, semua orang memberikan segalanya untuk jersey ini, jadi banggalah pada momen ini,” imbuhnya.

“Kami akan terus bertarung, kami akan memberikan segalanya di babak berikutnya. Dan saya yakin kami bisa menampilkan permainan yang sangat bagus. Ayo maju!”