Categories: FootballWorld Cup

Inggris 1-2 Prancis: Kane Gagal Penalti, Tandukan Giroud Pastikan Kemenangan Les Bleus

MSPORTS – Tim nasional Inggris terpaksa angkat kaki dari Piala Dunia Qatar 2022 usai kalah tipis 1-2 dari Prancis di babak perempat final, Minggu (11/12) dini hari. Kemenangan ini membuat Prancis lolos ke babak semifinal dan akan menghadapi tim kejutan Maroko.

Bermain di Al Bayt Stadium, pertandingan berlangsung imbang di awal babak pertama saat kedua tim sulit untuk memperoleh peluang matang.

Pada menit ke-17, Prancis berhasil unggul berkat tembakan keras dari luar kotak penalti oleh Aurelien Tchouameni melalui serangan balik. 

Gol ini mendapatkan protes keras dari pemain Inggris karena Bukayo Saka dinilai dilanggar di area pertahanan Prancis


Inggris merespons dengan positif ketika Saka yang menusuk ke area pertahanan, dilanggar di depan kotak penalti. Tendangan bebas Luke Shaw kemudian tepat di pelukan kiper dan kapten Prancis, Hugo Lloris.

Saka yang menjadi pemain paling berbahaya Inggris ketika berhasil memberikan umpan terobosan kepada Harry Kane yang tembakannya masih mampu dihalau Lloris.

Inggris kemudian meminta penalti setelah Kane dilanggar di kotak terlarang. Namun wasit tidak menggubris permintaan tersebut.

The Three Lions terus membombardir lini pertahanan Prancis ketika tembakan Kane mampu diamankan Lloris dan skor bertahan 1-0 saat jeda.

Usai turun minum, Inggris langsung menekan dengan Jude Bellingham yang melepaskan tembakan keras yang mampu ditepis Lloris ke atas mistar.

Saka yang kembali menjadi pemain berbahaya saat menusuk ke kotak penalti, sebelum dilanggar oleh ​​Tchouameni dan wasit langsung menunjuk titik putih.

Kane yang menjadi algojo, mampu menyamakan kedudukan lewat tendangan penalti pada menit ke-54.

Gol ini menjadikan Kane menyamakan rekor 53 gol Wayne Rooney sebagai pencetak gol terbanyak Inggris.


Prancis langsung melancarkan serangan usai gol tersebut. Adrien Rabiot yang berdiri bebas di area berbahaya melepaskan tembakan voli yang mampu ditepis oleh Jordan Pickford.

Inggris terus menggempur namun tembakan dari Saka dan Kane masih belum berbuah gol. Serta tindakan keras dari Harry Maguire membentur tiang gawang.

Giroud sempat membuang peluang saat tendangan volinya mampu ditepis dengan gemilang oleh Pickford. Namun tak lama kemudian, pencetak gol terbanyak Prancis ini mencuri gol kemenangan pada menit ke-78 melalui tandukannya usai menerima umpan terukur dari Antoine Griezmann.


Inggris yang terus mencari gol untuk menyamakan kedudukan, kembali mendapatkan hadiah penalti lima menit sebelum waktu normal berakhir usai Mason Mount dilabrak oleh Theo Hernandez.

Kane yang juga kapten Inggris kembali menjadi algojo untuk kedua kalinya. Namun penyerang Tottenham Hotspurs tersebut melepaskan tembakan yang jauh melambung di atas gawang.


Inggris mendapatkan peluang di menit akhir dari tendangan bebas tepat di depan kotak penalti. Sayangnya, tendangan Marcus Rashford yang tipis melebar menjadi aksi terakhir di laga ini dan Prancis berhasil lolos ke babak semifinal.

Hasil ini membuat Prancis kembali berpeluang besar menuju ke babak final di dua Piala Dunia beruntun jika mampu melewati hadangan Maroko di babak semifinal yang akan digelar pada Kamis (15/12) dini hari WIB.

Tio Prasetyon Utomo

42037

Recent Posts

Persib Pincang di Laga Kontra PSBS, Bojan Hodak Tagih Balik ‘Teror’ Pemain Cadangan

Pelatih Bojan Hodak menagih balik 'teror' dari pemain cadangan usai Persib Bandung dalam keadaan yang…

2 jam ago

Curhatan Amad Diallo usai Dipagari Manchester United hingga 2030

Manchester United resmi memperpanjang kontrak winger asal Pantai Gading, Amad Diallo hingga 30 Juni 2030.…

4 jam ago

Timnas Indonesia Ditangani Patrick Kluivert, Marc Klok: Sekarang Babak Baru

Gelandang Persib Bandung, Marc Klok, menyambut hangat kehadiran pelatih Patrick Kluivert di timnas Indonesia yang…

5 jam ago

Marc Klok yang Bersitegang dengan Shin Tae-yong

Gelandang Persib Bandung, Marc Klok, mengaku bersitegang dengan Shin Tae-yong yang kini tidak lagi menukangi…

5 jam ago

Marko Simic Termotivasi Lanjutkan Tren Positif

Striker Persija, Marko Simic, menekankan bahwa ia dan kolega datang ke markas Barito Putera pada…

6 jam ago

Madura United Berharap Kado Manis HUT Kesembilan

Madura United akan berusia 9 tahun pada Jumat (10/1) dan pada waktu yang bersamaan, tim…

6 jam ago