Inter Cetak Gol Langka, Simone Inzaghi: Saya Berhutang Pada Pemain!
Simone Inzaghi mengungkapkan bahwa dirinya berhutang di kepada para pemain Inter, setelah mereka mencetak gol dari momen yang langka saat mengemas kemenangan 1-0 atas Bologna.
Nerazzurri setidaknya mempertahankan keunggulan 15 poin mereka di puncak klasemen Serie A, berkat kemenangan di Stadio Dall’Ara, yang ditentukan oleh sundulan Yann Bisseck usai menerima umpan silang Alessandro Bastoni.
“Kami sangat bahagia, karena kami merayakan ulang tahun Inter dengan kemenangan yang sangat penting,” kata Inzaghi kepada DAZN.
“Kami menjaga jarak dengan mereka yang mengikuti kami, kami pantas mendapatkan keunggulan di babak pertama, lalu Bologna membuktikan mengapa mereka berada di posisi mereka saat ini. Kami mulai merasa lelah dan pikiran melayang ke pertandingan yang akan kami hadapi,”
Gol yang dicetak Inter bisa dibilang merupakan gol yang sangat tidak biasa. Gol itu lahir berkat dua bek tengah bekerja sama untuk mencetak gol dari permainan terbuka.
Inzaghi iuga telah mengatakan beberapa waktu lalu bahwa dia akan mengajak tim makan malam jika mereka memiliki bek tengah yang memberikan assist untuk bek tengah lainnya.
“Melihat gol dari bek sayap ke bek sayap adalah hal yang normal, tetapi melihat bek tengah memberikan assist kepada bek tengah adalah hal yang sangat memuaskan bagi saya dan staf saya. Para pemain melakukan sesuatu yang luar biasa, tapi kami tahu masih ada 10 laga lagi,”
“Kami harus meluangkan waktu, karena para pemain ini telah memberi saya kegembiraan, trofi, dan kemenangan begitu lama, saya berhutang lebih dari satu kali makan malam kepada mereka. Tidak mudah untuk menemukan hari di mana kita semua bisa pergi keluar bersama-sama, tapi kita akan menemukan waktu yang tepat.” pungkasnya.
Picks and Pick'em is here!
More teams, more wins. Join a public league and draft instantly.