MSPORTS – Inter telah resmi meminjamkan pemain depan Argentina Joaquin Correa ke klub Ligue 1 Olympique de Marseille pada Sabtu (26/8) dini hari WIB.
Kesepakatan ini termasuk kewajiban untuk membeli pemain berusia 29 tahun ini jika Marseille berhasil lolos ke Champions League.
Menurut beberapa laporan, Marseille membayar biaya pinjaman sebesar 2 juta euro selama satu musim, serta membayar 10 juta euro pada akhir usim untuk membelinya secara permanen.
“FC Internazionale Milano mengonfirmasi bahwa Joaquin Correa telah bergabung dengan Olympique de Marseille,” tulis Inter.
“Penyerang Argentina berusia 29 tahun itu telah pindah ke klub Prancis dengan kesepakatan pinjaman awal dengan opsi untuk membeli dan persyaratan untuk menjadikan transfer tersebut permanen jika persyaratan tertentu terpenuhi.”
Correa memulai kariernya bersama klub Argentina Estudiantes, sebelum pindah ke Eropa untuk bergabung dengan klub Serie A Sampdoria pada Desember 2014.
Ia kemudian membela Sevilla pada 2016 hingga 2018 dan kembali ke Italia untuk membela Lazio selama tiga musim.
Setelah meraih gelar Coppa Italia dan Supercoppa Italiana bersama tim asal ibu kota Italia tersebut, ia dipinjamkan ke Inter pada 2021 dan mempermanenkannya pada akhir musim.
Bersama Nerazzurri, ia telah tampil dalam 77 laga, mencetak 10 gol, dan 5 asis. Selain itu, ia juga mempersembahkan dua gelar Coppa Italia, dua Supercoppa, serta ke partai final Champions League musim lalu.
Persija Jakarta akan menjalani empat laga kandang tanpa kehadiran penonton imbas sanksi dari Komisi Disiplin…
Alessandro Costacurta, legenda AC Milan, menyatakan bahwa ia tidak akan menjual Rafael Leao, Theo Hernandez,…
Fabio Capello, mantan pelatih Juventus, melontarkan kritik pedas terhadap Thiago Motta. Ia menilai Juventus di…
Lautaro Martinez, bintang Inter Milan, terancam sanksi akibat dugaan penistaan agama. Jaksa Federal FIGC (Federasi…
Julian Alvarez, penyerang asal Argentina, membuktikan keputusannya tepat. Setelah pindah dari Manchester City ke Atletico…
Rentetan kemenangan Barcelona terhenti di ajang Copa del Rey. Hasil imbang melawan Atletico Madrid pada…