Jadi Cadangan di PSG, Keylor Navas: Kerja Lebih Keras Atau Menyerah!

MSPORTS – Keylor Navas mengungkapkan dengan gamblang
perasaan tidak menyenangkan yang ia alami karena hanya menjadi kiper cadangan
di Paris Saint-Germain.

Ya, pemain yang kini berusia 35 tahun itu kalah dari
Gianluigi Donnarumma. Ia belum sekali pun bermain pada musim ini di kompetisi
apa pun.

Namun, Navas yang kini tengah bersama Tim Nasional Kosta
Rika untuk menjalani Piala Dunia Qatar 2022 berusaha untuk menjadikan ajang ini
sebagai motivasi tambahan.

“Secara mental, menyedihkan tidak bermain ketika anda tampil
bagus di latihan dan memberikan usaha. Saya di sini (bersama Kosta Rika) di
mana semua orang percaya dan itu memotivasi,” ungkapnya.

“Pada akhirnya, saya tidak bisa menyembunyikan fakta bahwa
saya ingin mendapat menit bermain sebelum awal Piala Dunia. Namun, sekarang
saya ada di sini, itu adalah motivasi tambahan,” tegasnya.

“Jelas, saya tidak suka jadi cadangan. Namun, saya harus
terus berusaha karena hidup memang terkadang menempatkan anda di situasi
seperti ini. Anda hanya punya dua pilihan, bekerja lebih keras atau menyerah. Kesempatan
akan datang. Saya melihat cahaya di ujung lorong,” ujarnya.

Di Piala Dunia, Kosta Rika ada di grup E bersama Spanyol,
Jerman, dan Jepang. Navas menegaskan bahwa timnya akan berusaha yang terbaik.

“Kami akan berjuang hingga akhi. Setiap Piala Dunia berbeda.
Kami harus menikmatinya dan akan memberi segalanya. Semoga, kami bisa memenuhi
mimpi kami,” pungkasnya.

Tio Prasetyon Utomo

42037

Recent Posts

PSM Makassar Waspadai Kebangkitan Madura United

PSM Makassar akan menghadapi Madura United pada pekan delapan Liga 1 2024/25 di Stadion Batakan,…

10 jam ago

Ahmad Bustomi dan Arif Suyono Ambil Lisensi Kepelatihan A PSSI

Terdapat sejumlah eks pemain Timnas Indonesia yang turut serta dalam Kursus Kepelatihan Lisensi A PSSI…

10 jam ago

Persebaya Surabaya Makin Pede Toni Firmansyah Kembali

Persebaya Surabaya semakin percaya diri jelang lanjutan Liga 1 2024/25 dengan kembalinya sang pemain muda…

10 jam ago

Ambisi Besar Tyronne Del Pino Bersama Persib Bandung

Gelandang Persib Bandung, Tyronne del Pino masuk deretan pencetak gol terbanyak. Hingga pekan ke-7 Liga…

10 jam ago

Borneo FC Sudah Mulai Berlatih Demi Tatap Laga Selanjutnya

Setelah meliburkan pemain selama sepekan di jeda kompetisi liga 1 2024/25 ini, Borneo FC sudah…

10 jam ago

Persis Solo Resmi Berpisah dengan Milomir Seslija

Kepastian nasib pelatih kepala Persis Solo, Milomir Seslija usai diistirahatkan oleh manajemen akhirnya terjawab. Pada…

10 jam ago